get app
inews
Aa Read Next : Mewahnya Rumah Rp45 Miliar Milik Lesti Kejora dan Rizky Bilar, Begini Penampakannya

Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Rajin Makan Daging Demi Punya Anak Laki-Laki

Sabtu, 11 Juni 2022 | 09:10 WIB
header img
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. (Foto: doc. iNews.is)

JAKARTA, iNews.id - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah gemar mengonsumsi banyak daging. Pasangan artis itu berkeyakinan jika banyak makan daging bisa mendapatkan anak laki-laki.

Atta dan Aurel sendiri telah dianugerahi anak berjenis kelamin perempuan pada 2 Februari 2022. Putri pertama Atta dan Aurel itu diberi nama Ameena Hanna Nur Atta.

Diketahui Aurel dan Atta makan malam di sebuah restoran mewah. Tampak sang pramusaji di restoran tersebut membawa daging yang siap dipotong-potong.

Sambil memakan daging yang ada di piringnya, Aurel dengan semangat mengatakan jika dirinya gemar memakan banyak daging agar anak keduanya berjenis kelamin laki-laki.

"Makan daging biar anaknya cowok," ujar Aurel, seperti dikutip dari kanal YouTube AH, Jumat (10/6/2022).

Sang suami pun menambahkan jika ingin punya anak laki-laki sebaiknya mengonsumsi daging selama 2 tahun agar anaknya laki-laki.

"Katanya sebelum punya anak, 2 tahun makan daging dulu guys biar anaknya cowok," sahut Atta.

Suster yang merawat Ameena pun berseloroh, bagaimana jika sudah makan daging namun anaknya yang lahir tetap perempuan.

Atta pun menjawab jika yang lahir anak perempuan artinya belum waktunya dia dan istrinya memiliki anak laki-laki.

Sang pramusaji restoran terus datang dan membawa banyak daging. Di restoran tersebut daging akan selalu tersedia sampai sang pelanggan kenyang.

"Guys ini ampun dagingnya dateng mulu, jadi ini konsepnya kita makannya sampai nyerah," ucap Atta.

Terlihat Atta sudah tidak kuat lagi memakan daging. Dia pun akhirnya mengakhiri makan malamnya.

"Aku mabok daging," ujarnya.

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut