get app
inews
Aa
Read Next : Real Count KPU Update: Prabowo-Gibran 55%, Anies-Muhaimin 24%, Ganjar-Mahfud 19%

Wargi Ganjar Kuningan Deklarasi Ganjar Pranowo Presiden 2024 di Linggarjati

Kamis, 02 Juni 2022 | 20:52 WIB
header img
Wargi Ganjar Kuningan. (Foto: Istimewa)

KABUPATEN KUNINGAN, iNews.id - Aroma Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, sudah tercium di Kabupaten Kuningan.

Tidak sedikit masyarakat sudah berani unjuk dukungan terhadap bakal capres.

Terbaru, di Komplek Gedung Naskah Linggarjati, Rabu (01/06/2022), teriakan Ganjar Pranowo Presiden RI 2024 terdengar lantang, kompak.

Pasalnya, ratusan warga Kuningan dengan nama Relawan Wargi Ganjar Kuningan sudah terbentuk. Diawali dengan Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2022, mereka tegas Deklarasi Dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden RI, para Pilpres 2024.

Ikut menyaksikan, Koordinator Wargi Ganjar Jawa Barat, Muhamad Isnaini.

Selain membentang spanduk dukungan, deklarasi juga diisi pencerahan kenapa Wargi Ganjar Kuningan harus mendorong kuat Ganjar Pranowo menjadi RI 1.

Deklarasi diakhiri dengan santunan Wargi Ganjar Kuningan terhadap anak yatim, dhuafa, dan warga tidak mampu di Desa Linggajati.

“Kita bukan, tidak ada hubungan ke partai. Kita murni warga Kuningan, hasil obrolan warung kopi, lalu bulat berharap ingin Ganjar Pranowo maju di Pilpres 2024,” terang Koordinator Relawan Wargi Ganjar Kuningan, Moch Syaeful Anwar, usai deklarasi.

Ia menilai Ganjar Pranowo adalah sosok merakyat. Yang sosoknya betul-betul dirindukan masyarakat, terutama masyarakat kecil.

Tenang dalam menyelesaikan masalah, peduli. Selama memimpin Jateng 2 periode, juga baik. Jadi layak maju di Pilpres 2024.

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut