KOTA CIREBON, iNews.id – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) secara serentak berlangsung di Kota Cirebon untuk SD, SMP dan SMA pada hari ini, Senin (6/9/2021).
Pelaksanaan PTM harus mengikuti aturan yang sudah ditentukan meliputi penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) yang ketat, jumlah peserta didik tidak boleh melebihi 50 persen dari kapasitas ruang, semua guru dan siswa sudah harus mendapatkan vaksinasi, minimal vaksin tahap pertama serta pembatasan jam belajar yang sesuai ketentuan, tanpa adanya jam istirahat.
Sebagai sekolah favorit, SMAN 1 dan SMAN 2 juga menggelar PTM sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Protokol Kesehatan (Prokes) ketat wajib dilaksanakan. Semua peserta didik harus menerapkan Prokes meliputi cek suhu tubuh, wajib memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.
Jam sekolah pun terbatas yakni mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB, tanpa adanya jam istirahat.
Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 sekaligus Plt Kepsek SMAN 2 Kota Cirebon, Dr. H Nendi menerangkan bahwa jumlah siswa juga terbatas, sesuai ketentuan hanya 50 persen saja pada satu kelasnya.
Baik guru maupun para siswa yang mendapat giliran PTM, semuanya sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19.
“Siswa lainnya yang belum, nanti mendapat giliran minggu berikutnya. Begitu selanjutnya terus bergantian. Semoga PTM ini tidak sampai terhenti lagi,” katanya.
Menurut keterangannya bahwa kegiatan PTM hari ini berlangsung lancar.
“Allhamdulilah sesuai rencana, PTM di SMAN 1 dan SMAN 2 Kota Cirebon berlangsung lancar. Tadi Tim Satgas Covid-19 Kota Cirebon, dipimpin Pak Sekda juga langsung meninjau ke sekolah,” ujarnya,
Ia menyebutkan, Sekda menilai PTM berlangsung sesuai harapan. Terutama dalam hal kedisiplinan penerapan Prokes.
Editor : Miftahudin