Viral! Pengusaha Makassar Hadiahkan Lamborghini Rp22 Miliar untuk Anaknya yang Baru Berusia 9 Tahun
Menurut kabar yang beredar, Haji Najmuddin disebut sebagai orang kedua di dunia yang menghadiahkan Lamborghini kepada anaknya. Setelah momen kejutan itu, keluarga tampak berfoto bersama di depan supercar tersebut.
Video pesta mewah ini pun langsung viral dan menuai beragam komentar dari warganet. Ada yang kagum dan ikut bahagia, namun tak sedikit pula yang mempertanyakan sumber kekayaan sang ayah.
Beberapa komentar warganet antara lain:
“Orang bisa punya duit segitu banyak gimana caranya ya? Kerja apa?” tulis akun @PutriPelangi.
“Umur 9 tahun udah dikasih Lamborghini, standarnya udah tinggi banget,” tulis akun @AFCA14.
Sebagai informasi, Lamborghini Revuelto dibanderol sekitar Rp22,5 miliar, menjadikannya salah satu supercar paling mahal dan langka di dunia.
Diketahui, Haji Najmuddin merupakan seorang pengusaha sukses asal Makassar yang juga menjabat sebagai anggota dewan.
Ia dikenal luas sebagai salah satu “sultan” di daerah tersebut karena memiliki berbagai bisnis besar dan kekayaan melimpah.
Editor : Rebecca