get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral! Kawal Habib Bahar di Bandara Soetta, Petugas Diberi Sanksi Berat

Habib Bahar bin Smith Diteror, Tiga Kepala Anjing Dikirim ke Pondok Pesantren

Sabtu, 01 Januari 2022 | 14:03 WIB
header img
3 kepala anjing dan sebuah balok dikirim orang tak dikenal (OTK) ke Pondok Pesantren (Ponpes) milik Habib Bahar bin Smith. (Foto: Tangkapan Layar)

BOGOR, iNews.id - Tiga kepala anjing dan sebuah balok dikirim orang tak dikenal (OTK) ke Pondok Pesantren (Ponpes) milik Habib Bahar bin Smith. Ponpes bernama Tajul Alawiyyin itu berada di kawasan Pabuaran, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

Paket misterius itu sampai di ponpes pada Jumat (31/12/2021) dan direkam dalam video.  Dalam rekaman terlihat ada sebuah dus yang dilakban dan kantong kresek berwarna merah. Kantong kresek berisi kepala anjing dan dus berisi balok yang dikirim peneror ke pesantren milik Habib Bahar bin Smith.

Seseorang datang, dan membuka kantong kresek tersebut, dan mendapati kepala anjing yang terbungkus plastik "Ini bukti teror ke Tajul Alawiyyin. Ini kepala anjing," kata orang yang wajahnya tak terlihat dalam video tersebut.

Sementara balok ditemukan dalam dus yang dilakban. Menurut informasi, sebelum diteror, Habib Bahar dilarang berceramah dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan di Condet, Jakarta Timur. Panitia Maulid,  Habib Zein Al Habsy, bahkan diminta aparat kepolisian untuk menandatangani pernyataan bahwa panitia tidak akan mendatangkan Habib Bahar ke acara itu.

"Saya tanda tangani karena ummi (ibu) sudah ketakutan, ditekan, jika masih mendatangkan Habib Bahar akan ada penangkapan,” kata Habib Zein seperti dikutip dari video YouTube yang beredar, Kamis (30/12/2021).

Kepala Anjing, Terduga Pelaku Empat Orang Dalam video itu, Habib Zein juga mengatakan kalau aparat sudah melakukan blokade jalan yang menuju ke lokasi acara, sehingga jamaah tak dapat mencapai lokasi. Jalan yang diblokade berada di kawasan PGC Cililitan, MT Haryono, TB Simatupang, dan Batu Alam.

Hingga berita ditulis,  pihak kepilisian belum memberikan tanggapan resmi atas pernyataan Habib Zein itu.
 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut