Belasan Tahun Menghilang, Keberadaan Ayah Tiko Diduga Telah Ditemukan dan Begini Kabarnya

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Belasan tahun menghilang, baru-baru ini dikabarkan keberadaan ayah Tiko diduga ditemukan, namun dirinya kembali harus menelan kisah pahit kembali lantaran sang ayah telah meninggal dunia pada tahun 2015 silam.
Meninggalnya Herman Moedji Susanto, yang diduga ayah kandung Tiko, diketahui dari beredarnya sebuah video melalui akun Instgram @terang_media yang diunggah pada Kamis, 5 Januari 2023.
Dalam unggahan video tersebut terlihat koleksi beberapa foto kebersamaan Herman Moedji Susanto bersama Ibu Eny dan Tiko.
Pada foto pertama terlihat Herman menggendong sang anak masih balita ketika berada di sebuah pantai.
Terlihat juga kedekatan Ibu Eny dengan suaminya pada foto yang diunggah selanjutnya.
Sedihnya, pada unggahan foto terakhir memperlihatkan batu nisan yang menyatakan bahwa Herman sudah wafat pada 18 Juli 2015.
Dalam foto tersebut terlihat makam dengan batu nisan bertuliskan "P Muji Susanto WF Sabtu Pon 18-07-2015".
Editor : Miftahudin