Viral, Suara Kuntilanak dari Mesin QR Kasir saat Pembayaran bikin Pembeli Wanita Ini Gemetar

Reyhan Ramdhani
Sebuah momen lucu sekaligus menyeramkan baru-baru ini menjadi viral dan sukses mengundang tawa warganet. Foto: media sosial

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Sebuah momen lucu sekaligus menyeramkan baru-baru ini menjadi viral dan sukses mengundang tawa warganet.

Video tersebut memperlihatkan kejadian tak biasa yang terjadi di meja kasir sebuah minimarket.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @netizeniseng pada Jumat (4/7/2025), terlihat seorang wanita berhijab hitam tengah melakukan transaksi pembayaran menggunakan QR code.

Namun, alih-alih mendengar bunyi notifikasi pembayaran seperti biasanya, tiba-tiba terdengar suara tawa kuntilanak yang keras dari mesin kasir.

Sontak, wanita tersebut terlihat terkejut hingga tubuhnya bergetar, membuat para penonton di media sosial ikut tertawa. Ternyata, suara menyeramkan itu berasal dari mesin QR code kasir yang sengaja diganti dengan nada horor sebagai notifikasi pembayaran.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network