get app
inews
Aa Text
Read Next : Sindrom Suami Menyedihkan Mengintai Kelanggengan Pernikahan, Segera Kenali Tanda-Tandanya

4 Penyebab Uban Muncul di Usia Muda, Ternyata Stres Jadi Pemicu Terbesar

Minggu, 01 Mei 2022 | 20:44 WIB
header img
Inilah penyebab orang masih muda beruban. (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Uban merupakan rambut berwarna putih yang umumnya akan semakin banyak dengan bertambahnya usia. Namun ada beberapa keadaan yang menyebabkan uban dapat muncul lebih awal pada usia yang lebih muda.

Diketahui dalam dalam folikel rambut, terdapat sel pigmen yang bisa memberikan warna pada rambut. Sel pigmen ini akan semakin berkurang seiring bertambahnya usia, yang terjadi secara alami dan membuat rambut berwarna keabu-abuan atau putih.

Akan tetapi, faktor genetik adalah satu di antara beberapa faktor ubanan di usia muda. Kira-kira, apa faktor lain yang menyebabkan kita ubanan di usia muda, ya?

Dilansir dari Hello Sehat, berikut 4 penyebab orang masih muda beruban: 

1. Stres

Penyebab orang masih muda beruban jika mengacu pada studi Nature Medicine yang dilakukan pada tikus, terdapat keterkaitan antara stres dengan penipisal sel induk di folikel rambut.

Ternyata stres dapat membuat rambut memutih lebih cepat dibanding keadaan yang seharusnya. Stres yang dialami akan menyebabkan ketidakseimbangan reaksi radikal bebas dengan antioksidan yang kemudian dapat menyebabkan kerusakan pada sel rambut kita.

2. Kekurangan Vitamin B12

Vitamin B12 ini mempunyai peranan penting dalam pertumbuhan sel rambut. Tubuh kita membutuhkan vitamin B12, terutama untuk sel darah merah yang nantinya akan bekerja membawa oksigen ke sel-sel di tubuh kita, termasuk sel-sel rambut.

Kekurangan vitamin inilah yang menyebabkan kita cepat beruban di usia muda. Sebab, kekurangan vitamin B12 dapat melemahkan sel-sel rambut serta memengaruhi produksi pigmen pemberi warna pada rambut.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut