get app
inews
Aa Read Next : Kasus Kecelakaan di Perlintasan Sebidang Masih Tinggi, Begini yang Dilakukan PT. KAI Daop 3 Cirebon

6 .757 Pemudik Yang Turun di Stasiun Cirebon, Cek Ketersediaan Tiket untuk Balik

Minggu, 01 Mei 2022 | 16:32 WIB
header img
6 .757 Pemudik Yang Turun di Stasiun Cirebon (Foto: Istimewa)

KOTA CIREBON, iNews.id - Jumlah penumpang KA di wilayah PT KAI Daop 3 Cirebon pada masa Angkutan Lebaran 2022, berdasarkan data tiket pada Minggu (1/5/2022).

Secara Umum pergerakan mobilitas masyarakat pada masa angkutan Lebaran diantaranya sebelum Lebaran di dominasi oleh pergerakan masyarakat dari arah barat (Jakarta/ Bandung) menuju ke arah Timur (Jawa Tengah / Jawa Timur)

Pada wilayah PT KAI Daop 3 Cirebon telah memasuki masa kondisi istimewa bagi jumlah kedatangan penumpang mudik dengan jumlah sebanyak 6.757 penumpang yang turun di wilayah Daop 3 Cirebon.

Untuk puncak kedatangan tercatat terjadi pada Sabtu (30/4/2022) dengan jumlah 7.577 penumpang

Guna menghadapi masa arus balik, pihak PT KAI Daop 3 Cirebon akan mengoperasikan 7 perjalanan KA pemberangkatan awal dari Daop 3 Cirebon dan 104 KA yang melintas di Daop 3 Cirebon.

Perjalanan KA yang pemberangkatan awal dari Daop 3 Cirebon, diantaranya : 3 KA Argo Cheribon (Tegal/Cirebon - Gambir/pp), 3 KA Kaligung (Cirebon Prujakan / Brebes - Semarang Poncol/pp) dan 1 KA Ranggajati (Cirebon - Purwokerto - Jogyakarta - Madiun - Surabaya - Jember/pp)

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut