Viral, Polantas Malah Minta SIM Jakarta usai Periksa Sopir tanpa Kesalahan dan Surat Lengkap di Tol

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Sebuah video viral memperlihatkan seorang petugas polisi lalu lintas (polantas) menghentikan seorang pengemudi wanita di ruas jalan tol Jakarta.
Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun Instagram @jabodetabek24info, mengutip dari Threads milik @leon_ferdinand yang menyebut bahwa istrinya diberhentikan tanpa alasan yang jelas.
"Padahal tidak ada pelanggaran sama sekali! SIM dan STNK lengkap! Tapi malah diminta menunjukkan SIM yang katanya harus dari Jakarta," tulis akun tersebut.
Menurut penjelasan, pengemudi baru mengetahui bahwa berkendara di Jakarta disebut-sebut harus memiliki "SIM Jakarta", dan mobilnya juga dianggap bermasalah karena proses mutasi data kendaraan belum rampung.
"Padahal mobil itu bukan kendaraan hasil mutasi. Maksudnya apa, Pak Polisi? Kalau warga dipersulit oleh pihak yang seharusnya melindungi dan mengayomi, mau dibawa ke mana negara ini?" lanjutnya.
Dalam video tersebut tampak pengemudi dan penumpangnya berdebat dengan petugas. Mereka meminta klarifikasi atas pelanggaran yang dituduhkan. Petugas menyebutkan bahwa data kendaraan belum diperbarui karena proses mutasi.
Seorang perempuan kemudian mempertanyakan data apa yang dimaksud, dan menyatakan bahwa tidak ada proses mutasi yang dilakukan terhadap mobilnya. Mereka juga mempertanyakan kenapa SIM yang ditunjukkan tidak diakui.
Petugas pun berkata, "Enggak, SIM saya enggak tahan. Harusnya SIM sipil."
Penumpang menyela, "Enggak boleh ganggu keamanan. Kita rakyat..."
Petugas lalu membalas, "Ya sudah, karena ibu tidak memberikan SIM, silakan."
Editor : Miftahudin