JAKARTA, iNews.id - Kementerian Kesehatan (Kemkes) mengoversi tiga rumah sakit di Jakarta khusus untuk penanganan covid-19. Tiga RS yang dimaksud yakni RSUP Fatmawati, RSUP Persahabatan, dan Rumah Sakit Penyakit Infeksi atau RSPI Sulianti Saroso.
Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemkes), Siti Nadia Tarmizi mengatakan konversi ini dilakukan karena keterisian tempat tidur untuk isolasi di Jakarta sudah mencapai 90 persen. Terlebih kasus covid-19 terus mengalami peningkatan.
“Kita tahu berdasarkan hasil dari pemantauan Kementerian Kesehatan per tanggal 23 Juni 2021, kasus covid-19 yang dilaporkan konfirmasi positif itu ada 15.308 kasus,” kata Nadia pada Konferensi Pers Penunjukan Rumah Sakit Khusus Covid-19, kamis (24/6/2021).
“Untuk hal-hal tersebut kita juga melihat total kapasitas keterisian dari tempat tidur covid-19 ini di Indonesia sebenarnya sudah terjadi peningkatan ya,” ucap Nadia.
Nadia mengatakan tiga RS dibawah Kemkes tersebut kemudian ditunjuk khusus untuk perawatan covid-19.
“Melihat kondisi kapasitas keterisian tempat perawatannya yang cukup tinggi tersebut, Kementerian Kesehatan mengambil kebijakan untuk kemudian menunjuk tiga rumah sakit vertikal yang berada langsung dibawah kewenangan Kementerian Kesehatan untuk dikhususkan sebagai rumah sakit yang melayani kasus Covid-19,” ujarnya.
Nadia berharap konversi tiga rumah sakit ini mempercepat penanganan pasien covid-19 sehingga penularan dapat ditekan.
“Ini akan membantu semakin menambah ketersediaan untuk tempat perawatan,” katanya.
Editor : Miftahudin