get app
inews
Aa Read Next : PPKM Darurat, Ojek Online Kebanjiran Order

Berbagi Makanan Gratis Bagi Masyarakat Terdampak Covid-19

Sabtu, 05 Juni 2021 | 10:03 WIB
header img
Para driver ojek online, menerima makanan gratis dari palaku usaha (Foto : Istimewa)

KOTA CIREBON, iNews.id - Masih belum terkendalinya kasus Covid-19 yang berdampak pada ekonomi masyarakat, mendorong pelaku usaha membagikan makanan gratis kepada warga terdampak Covid-19 seperti ojek online, aksi berbagi ini sebagai wujud kepedulian antar sesama.

Pembagian makanan ini dilakukan oleh pelaku usaha makanan, yang berada di kawasan Jalan Sisingamanganraja Kota Cirebon.

Warga yang terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19, seperti ojek online, diberi paket makanan gratis makan ditempat.

Mereka mengaku sangat terbantu dengan aksi sosial peduli sesama ini, belum terkendalinya kasus Covid-19 dan Kota Cirebon masuk zona merah, membuat perputaran roda ekonomian terhambat, orderan jasa ojek online juga ikut terdampak menurun. "Kami para ojek online, sangat merasakan penurunan pendapatan," ucap Jurani driver ojek online, Sabtu (5/6/2021).

Sementara itu, sejumlah pelaku usaha mengaku, aksi berbagai makanan gratis ini dilakukan sebagai wujud kepedulian dan membantu antar sesama, ditengah situasi sulit ekonomi saat ini. "Pemberian makan gratis ini, mungkin tidak seberapa, namun setidaknya sedikit meringankan mereka," ujar Sucipto Candra, selaku pemilik usaha Himas Coffee

Ditambahkan, gerakan sosial peduli ini diharapkan dapat menjadi contoh baik bagi masyarakat lain yang berkecupan dalam membantu sesama yang membutuhkan.

 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut