BANDUNG BARAT, iNews.id - Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Dofiri mengatakan, kasus pembunuhan ibu dan anak, Tuti Suhartini (55) dan Amelia Mustika Ratu (23) di Kampung Ciseuti, Desa/Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, segera terungkap. Namun, saat ini, penyidik masih melakukan pendalaman atas bukti, petunjuk, dan keterangan saksi.
"Kami ingin dalam waktu yang tidak terlalu lama lagi (kasus pembunuhan Tuti dan Amelia) bisa terungkap," kata Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Dofiri saat ditemui di sela pemantauan vaksinasi di Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Kamis (30/9/2021).
BACA JUGA:
Ini Dampak Lamanya Proses Penyelidikan Kasus Pembunuhan Ibu-Anak di Subang
Irjen Pol Ahmad Dofiri menyatakan, hingga saat ini penyidik Polres Subang, Jatanras Ditreskrimum Polda Jabar, dan Dit Tipidum Bareskrim Polri masih terus melakukan pendalaman dan memeriksa sejumlah saksi untuk mengungkap kasus pembunuhan tersebut.
"Pendalaman terus dilakukan, termasuk pemeriksaan beberapa saksi," ujar Irjen Pol Ahmad Dofiri.
Penyidik, tutur Kapolda Jabar, juga memperdalam olah tempat kejadian perkara (TKP) di rumah korban, Dusun Ciseuti, Desa/Kecamatan Jalancagak, Subang.
"Lokasi TKP terus kami perdalam, mencari bukti-bukti. Semoga secepatnya terungkap. Tim (penyidik) sedang bekerja keras," tutur Kapolda Jabar.
Diketahui, telah 40 hari berlalu, kasus pembunuhan Tuti dan Amelia yang terjadi pada Rabu 18 Agustus 2021, masih diselimuti misteri. Empat saksi kunci, Yosef Hidayah, Mimin Mintarsih, Yoris Raja Amarullah, dan Muhammad Ramndanu alias Danu, kembali menjalani pemeriksaan di Satreskrim Polres Subang.
Mereka diperiksa selama sembilan jam, mulai Rabu (29/9/2021) hingga Kamis (30/9/2021) dini hari. Bagi Yosef dan Mimin, ini merupakan pemeriksaan ke-13. Dalam pemeriksaan itu, Yosef dicecar 16 pertanyaan terkait kegiatan sebelum dan pada hari terjadi pembunuhan.
Sedangkan Mimin dicecar 18 pertanyaan seputar kegiatannya pada Selasa 17 Agustus 2021. Mimin juga ditanya tentang kedatangan suaminya Yosef Hidayah pada Selasa 17 Agustus 2021 malam dan Rabu 18 Agustus 2021.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta