get app
inews
Aa Text
Read Next : Jamret Disiang Bolong Terekam CCTV Warga di Cirebon Timur

Viral Rekaman CCTV, Dua Wanita Diminta Kembalikan Kalung Emas yang Terjatuh

Senin, 09 Mei 2022 | 19:44 WIB
header img
Tangkapan layar video rekaman CCTV Toko Mas Roma PGC (Foto: Istimewa)

KOTA CIREBON, iNews.id - Sebuah kiriman video rekaman CCTV dari salah satu pengguna media sosial Facebook pada group Komunitas Orang Cirebon menunjukan dua orang wanita berada di salah satu toko emas yang ada di Kota Cirebon menemukan sesuatu, sesaat hendak meninggalkan toko emas tersebut.

Belum diketahui secara pasti benda apa yang diambil oleh dua orang wanita tersebut.

Namun pada video yang dikirim akun Facebook Dewi Al Huda disebutkan kalau dua wanita tersebut menemukan kalung dan liontin miliknya yang terjatuh sesaat membeli dari toko mas Roma di Pusat Grosir Cirebon (PGC).

Disebutkan juga agar dua wanita tersebut mengembalikan barang yang merupakan miliknya tersebut.

Berikut sebut akun Dewi Al Huda yang dibagikan pada Senin (9/5/2022) dengan menyertakan video rekaman CCTV dari salah satu toko mas tersebut.

"Bismillah semoga Masih rezeki saya. Kronologi kemarin tanggal 08/05/22 saya ke toko mas @toko.mas.roma di daerah cirebon di pgc pada puku sekitarl 16.20 win, di karenakan plastik klip nya sobek jadi kalung+bandul love nya jatuh Dan di temukan oleh ibu Dan anaknya, mirisnya gak di kembalikan ke saya. Bu mba mohon itikad baiknya untuk menghubungi saya Dan menggembalikan yang bukan hak anda. Tolong bantu viralkan karena saat ini saya sedang membutuhkannya," tulisnya.

Tentunya pemilik akun Dewi Al Huda berharap barang miliknya bisa dikembalikan karena sedang dibutuhkan.

Sontak kiriman video tersebut mendapat beragam komentar, diantaranya :

"ya Allah semoga masih milik teh...dan yang menemukan semoga mengembalikan," tulis akun @Ovxxx Alxxx

"mungkin dalam hati si ibu rejeki anak Sholeh," komen akun @Rixx Wxxx

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut