get app
inews
Aa Text
Read Next : Pesona Telaga Biru Cicerem: Terbaru Lengkap dengan Harga Tiket, Lokasi, dan Rute

Rekomendasi 5 Wisata Alam di Kuningan, Nomor 5 Kaya Akan Mitos

Jum'at, 15 April 2022 | 09:15 WIB
header img
Telaga Biru Cicerem (Foto: Jhon Miftah)

3. Waduk Darma

Selain gunung, ada juga waduk yang dapat menjadi tujuan wisata alam di Kuningan, Jawa Barat. Kawasan ini terletak di Jalan Lk. Waduk Darma, Jagara, Darma, Kabupaten Kuningan. 

Tempat ini merupakan waduk yang menyuguhkan pemandangan alam yang sangat indah.

Memiliki luas 425 hektare, waduk ini memiliki fungsi penting bagi irigasi lahan pertanian masyarakat sekitar. Waduk ini juga cocok untuk rekreasi bersama keluarga dan termasuk wisata yang ramah anak hingga orang dewasa. Terdapat beberapa aktivitas wisata seperti mini train, taman bermain anak, hingga flying fox.

4. Telaga Biru Cicerem

Telaga Biru Cicerem berlokasi di Kaduela, Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Seperti namanya, objek wisata ini merupakan destinasi yang menyuguhkan kawasan telaga dengan air yang sangat jernih dan berwarna biru.

Saking jernihnya, ikan-ikan yang menghuni telaga ini bisa dilihat secara kasat mata dengan jelas. Bahkan, tempat ini mendapat julukan sebagai Blue Lake dari Kuningan.

Setiap sudut tempat ini dapat menjadi spot foto yang menarik. Tempat yang paling hits untuk berpose adalah ayunan di tengah telaga. Kawasan wisata alam ini dibuka dari pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB dengan harga tiket Rp10.000 saja per orang.

5. Wisata Cibulan

Cibulan adalah objek wisata berupa pemandian yang disebut menjadi objek wisata tertua di Kuningan. Bagaimana tidak, objek wisata ini telah diresmikan sejak 1939 silam.

Terdapat dua kolam pemandian yang cukup besar dan 7 sumber mata air yang dikeramatkan. Sebagai tempat rekreasi, wisata Cibulan memiliki beberapa mitos. 

Diyakini, ikan-ikan yang berada di kolam tersebut merupakan jelmaan dari prajurit Prabu Siliwangi yang dikutuk karena tidak setia.

Disebutkan juga, jumlah ikan-ikan tersebut selama ini tidak bertambah atau berkurang alias tetap.

Tempat ini berlokasi di Maniskidul, Jalaksana, Kuningan. Wisata Cibulan menjadi salah satu objek wisata alam di Kuningan Jawa Barat yang perlu untuk dikunjungi.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut