get app
inews
Aa Text
Read Next : Meriahkan Hari Jadi Provinsi Jabar ke-79, Bank Bjb Beri Penghargaan Kepada Nasabah Setia

Geger Ngaku Imam Mahdi dan Ratu Adil, Polisi Buru Pelaku

Kamis, 01 Desember 2022 | 16:49 WIB
header img
Pria dan 2 Wanita yang mengaku sebagai Imam Mahdi, Ratu Adil dan Ratu Sunda ini tengah diburu pihak kepolisian. Foto: Tangkapan Layar iNews.id

BANDUNG, iNewsCirebon.id -  Publik digegerkan dengan pengakuan seorang pria dan dan dua orang wanita yang mengaku menjadi Imam Mahdi, Ratu Adil dan Ratu Sunda. Mereka mengaku sudah hadir di wilayah Kutatandingan, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Kini ketiganya tengah diburu polisi lantaran pengakuannya itu membuat gaduh masyarakat.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo mengatakan, Polres Karawang sedang mendalami kasus pengakuan Imam Mahdi, Ratu Adil dan Ratu Sunda tersebut. Pihaknya sudah mendatangi pembuatan video yang viral tersebut di Dusun Liosari, Desa Mulyasejati, Kecamatan Ciampel. Namun, ternyata alamat itu palsu.

Sehingga keberadaan ketiga orang yang mengaku Imam Mahdi, Ratu Adil dan Ratu Sunda dalam video yang viral pada Rabu (30/11/2022) itu belum terdeteksi.

"Belum (terdeteksi), alamatnya itu palsu. Itu konten provokasi dan menggunakan alamat palsu," ujar Kombes Pol Ibrahim Tompo, mengutip iNews.id, Kamis (1/12/2022).

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut