Logo Network
Network

Pasangan Ini Kaya Mendadak, Usai Temukan Harta Karun Ratusan Koin Emas di Lantai Dapur Rumah

Muhaimin
.
Selasa, 11 Oktober 2022 | 09:39 WIB
Pasangan Ini Kaya Mendadak, Usai Temukan Harta Karun Ratusan Koin Emas di Lantai Dapur Rumah
Pasangan Ini Kaya Mendadak, Setelah Temukan Harta Karun Ratusan Koin Emas di Lantai Dapur

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Pasangan di Inggris kaya mendadak, setelah secara tidak sengaja menemukan ratusan koin emas yang terkubur dibawah lantai dapur rumah, Pasangan di Inggris ini sangat beruntung karena menemukan harta karun berupa 264 koin emas.

Mengutip SINDONEWS.com pada Selasa (11/10/2022) Ratusan koin itu telah mereka jual seharga £754.320 (lebih dari Rp12,7 miliar) di pelelangan.

Harta karun yang membuat mereka kaya mendadak itu ditemukan dalam sebuah cangkir yang terkubur. Itu mereka temukan saat membenahi lantai dapur rumah. Ratusan koin emas itu berusia sekitar 400-an tahun dan terletak hanya enam inci di bawah beton di properti abad ke-18 di Ellerby, North Yorkshire.

Awalnya pasangan tersebut mengira tumpukan koin emas tersebut hanyalah sebuah kabel listrik, Tetapi ketika mereka mengangkatnya, mereka menemukannya di dalam cangkir tembikar seukuran kaleng Coca-Cola.

Koin-koin tersebut diperkirakan berasal dari tahun 1610-1727, mencakup masa pemerintahan Raja James I dan Charles I hingga George I. Pasangan kemudian menghubungi pelelang London Spink & Son. Selanjutnya, seorang ahli mengunjungi properti mereka untuk mengevaluasi timbunan harta karun itu. Koin-koin berharga itu dilacak sebagai milik keluarga pedagang yang kaya dan berpengaruh dari Hull, Fernley-Maisters.

Maister adalah importir dan eksportir bijih besi, kayu dan batu bara dan generasi selanjutnya menjabat sebagai politisi Whig dan Anggota Parlemen pada awal 1700-an. Koin-koin itu dikumpulkan pada masa hidup Joseph Fernley dan istrinya Sarah Maister. Gregory Edmund, dari pelelang London Spink & Son, mengatakan: "Penjualan itu unik dalam banyak hal. Kisah koin, metode penemuan, dan kesempatan langka untuk membelinya di pelelangan."

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News

Bagikan Artikel Ini