Ditengah ingar bingarnya, kota Jakarta menyimpan banyak wisata. Baik wisata buatan, wisata alam, dan juga wisata kuliner. Anda tidak akan kebingungan untuk mencari tempat refreshing disini, seperti tempat wisata yang berada di Jakarta Timur.
Di Jakarta Timur sendiri memiliki berbagai macam wisata. Yang paling terkenal dan bisa dibilang sebagai ikon Jakarta Timur adalah TMII atau Taman Mini Indonesia Indah. Padahal, selain TMII di Jakarta Timur juga masih ada beberapa wisata yang harus kalian kunjungi.
Melansir dari berbagai sumber, beeikut rekomendasi tempat wisata di Jakarta Timur yang wajib anda kunjungi.
1. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
TMMI merupakan salah satu wisata buatan yang sudah sangat terkenal terletak di Jakarta Timur. Tempat wisata yang satu ini sangat luas dengan banyak objek yang dapat dinikmati.
Terdapat banyak sajian budaya dari 26 Provinsi yang ada di Indonesia. Seperti rumah adat, baju adat, hingga tarian khas.
2. Taman Anggrek Indonesia Permai
Taman Anggrek Indonesia Permai cocok bagi anda yang menyukai tanaman terutama anggrek.
Disini anda dapat menemukan berbagai macam koleksi bunga anggrek yang berasal dari berbagai tempat di dunia.
Selain melihat koleksi anggrek, anda juga dapat belajar mengenai teknik budidaya anggrek dari para ahli.
3. Among Skyworld
Tempat wisata edukasi ini terletak tidak jauh dari TMII dan Taman Anggrek.
Among Skyworld cocok dikujungi dengan keluarga terutama anak-anak, karena disini anda akan menikmati berbagai macam spot wisata yang berhubungan dengan angkasa. Seperti Digital Planetarium, Space Exhibition, dan anda juga bisa mengabadikan momen di Space Action Photo Booth.
Editor : Miftahudin