Sejarah Terbentuknya Band Dewa 19, dari Sekumpulan Anak SMP hingga Sempat Beraliran Jazz

Denis Anugrah/Mg5
Sejarah pajang berdirinya Band Dewa 19. Foto: Ist

1 Juli 2002 Erwin Prasetya dikeluarkan oleh manajemen Dewa 19 secara permanen. Ia kemudian digantikan oleh Yuke Sampurna, yang merupakan mantan pemetik bas The Groove.

Kerajaan Cinta kompilasi yang dikeluarkan Dewa pada tahun 2007, akhirnya menjadi album terakhir grup tersebut. Dua lagu anyar “Dewi" dan "Mati Aku Mati" dapat ditemukan di album ini; selebihnya merupakan versi remix dari lagu-lagu lawas Dewa dan lagu-lagu dari album Republik Cinta. 

Tyo Nugros salah satu staf Dewa 19 memutuskan untuk berhenti setelah sebelumnya rehat dari aktivitas Dewa karena merasa tidak nyaman di kakinya sehingga membuatnya tidak bisa bermain drum untuk sementara waktu. Agung Yudha kemudian ditugaskan untuk bermain drum menggantikan Tyo Nugros.

Dewa 19 kembali menggelar acara konser besar-besaran di lima kota di Malaysia, yaitu: Kota Kinabalu, Kuching, Johor Bahru, Penang dan Kuala Lumpur selama bulan Desember 2007. 

Dewa kemudian menggelar konser di Stadion Negara, Kuala Lumpur. Dewa 19 mulai hiatus karena kesibukan masing-masing member dengan side project masing-masing. 

Andra Junaidi membentuk band Andra & The Backbone pada tahun 2006, bersama Stevie Item dan Dedy Lisan. Ahmad Dhani mulai mengembangkan kepengurusan Dewa 19 menjadi Republic Cinta Management yang sukses melejitkan karir sejumlah penyanyi ternama seperti Dewi Dewi, Mulan Jameela, dan The Virgin. Dhani kemudian juga membentuk grup musik The Rock dan menjadi vokalisnya.

Once Mekel yang pada saat itu menjadi vokalisnya juga sibuk untuk mengembangkan kariernya sebagai penyanyi solo dengan merekam singel "Ku Cinta Kau Apa Adanya" pada tahun 2007. Namun pada tahun 2009, Yuke Sampurna mengikut jejak rekan-rekannya dengan membuat grup band Number One dan The Chemistry.

Akibat kesibukan dari  masing-masing anggota Grup Band Dewa 19 pengerjaan album ke sepuluh Dewa belum sempat terselesaikan. 

Dewa 19 sempat kembali mengisi panggung musik dengan merilis singel, yaitu "Perempuan Paling Cantik di Negeriku Indonesia" (2008) dan "Bukan Cinta Manusia Biasa" (2009). Kedua lagu tersebut dimuat dalam album kompilasi artis-artis Republik Cinta Management.

Awal tahun 2011, Once akhirnya mengambil keputusan untuk meninggalkan perannya sebagai vokalis utama Dewa 19 untuk berkonsentrasi pada karir menyanyi solonya. 

Alasan utama hiatusnya Dewa 19 adalah pengunduran diri Once. Kemudian, setelah berbincang dengan Once Again, Ahmad Dhani memutuskan untuk membentuk band nostalgia.

Menghadirkan kembali Ari Lasso sebagai vokalis utama Dewa 19 merupakan tujuan awal Ahmad Dhani untuk membangkitkan kembali band dari hibernasi yang berkepanjangan dan membuat mereka kembali memenuhi studio musik Indonesia. 

Demi bergabung dengan band tersebut, Ahmad Dhani membuat Ari Lasso yang disebut-sebut sebagai vokalis asli Dewa 19 diminta untuk meninggalkan label Rekamanya dari perusahaan rekamannya.

Dewa 19 tampil di acara reuni pada 2 Februari di Kuala Lumpur, Malaysia. Ahmad Dhani tidak dapat berpartisipasi karena putusan bersalah pada kasusnya sehingga anak ketiganya, Dul Jaelani, mengambil alih menggantikannya. 

Erwin Prasetya, pendiri asli band ini, meninggal dunia pada 2 Mei 2020 akibat pendarahan di lambung. Jenazahnya dikebumikan di Surabaya.

Yang terbaru Band Dewa 19 akan kembali konser dengan vokalisnya Virzha pada 25 oktober mendatang.

Nah, itu dia sejarah terbentuknya band Dewa 19 yang memiliki proses yang begitu panjang, sehingga bisa dikenal sampai saat ini.
 

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network