Logo Network
Network

RM Ayam Bakar Mbah Roso Cirebon Menjadi Rujukan Para Sultan dan Raja Nusantara, Ini Alasannya!

Saeful
.
Senin, 13 Desember 2021 | 19:35 WIB

CIREBON, iNews.id  - Bagi anda pencinta kuliner, kurang lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke lokasi rumah makan yang satu ini. Memiliki konsep kaya akan nilai seni dan artistik. Membuat pengunjung yang datang disuguhan pesona haritage bernuansa jawa klasik.    

Berlokasi di Jalan Nyi Ageng Serang Desa Kenanga Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon, Rumah Makan ayam bakar Mbah Roso menjadi salah satu destinasi tujuan pelancong yang berkunjung ke Cirebon. Bahkan belum lama ini, para sultan dan Raja Nusantara yang mengadakan acara di Cirebon berkumpul dan mencoba makanan berbagai menu yang tersedia di Rumah Makan ayam bakar Mbah Roso.

Manager Operasional Mbah Roso, Deni menjelaskan, konsep yang dihadirkan yakni dengan mengusung haritage dengan tujuan melestarikan keragaman budaya yang berada di Indonesia serta memberikan edukasi atau mengenalkan budaya keindahan Indonesia. 

Selain bentuk bangunan dan arsitekturnya yang memiliki keberagaman, Ayam Bakar Mbah Roso juga memiliki menu tradisional agar kental dengan identitas serta budaya Indonesia, seperti Ayam Panggang Areh makanan khas Klaten, Apalagi dengan lokasi parkir yang luas, sangat memudahkan dan memanjakan pengunjung. 

“Kita sengaja mengedepankan dengan melestarikan budaya, khususnya nusantara, memperkenalkan keindahan Indonesia, keragaman budaya Indonesia," ujar Deni. 

Hal yang unik dari Rumah Makan Mbah Roso ini, selain segi bangunannya yang sangat artistik serta antik juga menu makanan yang bervariatif dan itu sangat jarang dimiliki rumah makan pada umumnya.

"Ditempat ini juga terdapat kereta kencana yang berusia ratusan tahun, bahkan sudah mencapai 300 tahun lamanya," tambahnya.

Lebih lanjut, Deni menjelaskan, bangunan di dalam Rumah Makan Mbah Roso, didirikan dengan memakan waktu yang tidak sebentar, satu atau dua bulan saja. Tapi untuk bisa berdiri sekarang ini memerlukan waktu bertahun-tahun.

Keunikan lainya, Rumah Makan Mbah Roso, memilki struktur bangunan yang kaya akan ukiran-ukiran kayu Jepara dengan nilai seni yang tinggi dan terlihat indah. Tidak heran jika Rumah Makan Mbah Roso menjadi salah satu rumah makan the best atau terbaik di wilayah Cirebon.

"Boleh dilihat, karya ukiran di Rumah Makan Mbah Roso keindahanya tidak bisa ditandingi, di wilayah Cirebon, karena betul-betul asli dan menyediakan makanan makanan tradisional tempo dulu ," tutup Deni.

 

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News

Bagikan Artikel Ini