KABUPATEN, iNews.id - Wilayah Kecamatan Sumber masih berstatus zona merah Covid-19. Karenanya Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Sumber menggelar sosialisasi tes Lacak dan Isolasi Covid-19 di Aula Kantor Kecamatan Sumber, Kamis (5/8/2021) siang.
Kegiatan dihadiri sejumlah unsur Muspika kecamatan Sumber yakni Camat Sumber Iman Santoso, Kapolsek Sumber AKP Eddie Mulyono dan Danramil 2013/Sumber Kapten Arh. Apid diwakili Babinsa Peltu Tri Susilo.
Tak ketinggalan, hadir juga sejumlah Kepala Puskesmas wilayah Kecamatan Sumber serta beberapa lurah, perwakilan kuwu desa Sidawangi dan desa Matangaji serta sejumlah unsur Puskesos wilayah Kecamatan Sumber.
Camat Sumber Iman Santoso mengatakan, tujuan dilaksanakannya sosialisasi tes lacak dan isolasi ini untuk menyamakan persepsi, karena kondisi Kecamatan Sumber ini merupakan wilayah zona merah, di mana yang terkonfirmasinya masih cukup banyak.
"Dengan adanya sosialisasi tes lacak dan isolasi ini kita akan mencoba membatasi pergerakan pergerakan bagi orang yang terkonfirmasi dan terpapar, selanjutnya kita akan melaksanakan isolasi, bagi orang yang terpapar dan terkonfirmasi bisa kita ketahui.
Iman mengatakan, selama ini banyak orang yang tidak jelas, apakah isoman atau bukan. "Justru dengan dibentuknya tes lacak dan isolasi ini akan menambah kekuatan kita di lapangan," ungkapnya.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon melalui Kepala Seksi Imunisasi dan Surveilans Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit P2P, Dendi Hamdi menjelaskan, kegiatan ini tentunya menguatkan dari sisi bagaimana agar kita menurunkan mata rantai penularan covid-19, karena tes lacak isolasi adalah sebuah metode untuk bagaimana agar kurva penularan covid-19 menjadi landai.
"Diharapkan dengan tes lacak yang sesuai dengan standar kemudian kita lacak atau kita tracing kontak erat ini dengan baik dan proses karantina dengan ketat komprehensif, sehingga diharapkan laju penularan atau laju transisi covid-19 ini akan segera melandai dan kita bebas dari covid-19," ujarnya.
Ia menjelaskan, kegiatan ini rencana akan dilaksanakan selama 3 hari, kita fokus sampai besok hari Sabtu (7/8/2021) di Empat Kecamatan yang berstatus zona merah, yakni Kecamatan Sumber, Kedawung, Tengahtani dan Plumbon.
Kemudian, sambung dia, kita akan menyisir ke zona-zona merah dan zona lainnya se Kabupaten Cirebon. "Jadi, semua akan kita buatkan bagaimana tenaga tracer sebagai ujung tombak di dalam tes lacak isolasi tersebut," ungkapnya.
Editor : Miftahudin