get app
inews
Aa Read Next : Kerja Bakti Masal Pemkot Cirebon Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan

Jelang Idul Adha Pemkot Cirebon Menghimbau Warga Agar Membeli Hewan Kurban yang Sudah Berlebel

Selasa, 11 Juni 2024 | 18:01 WIB
header img
Pj. Walikota Cirebon, Agus Mulyadi saat memantau sejumlah hewan kurban di DKPPP, memastikan agar hewan sehat dan cukup umur. Foto : Pmerin

KOTA CIREBON, iNewsCirebon.id - Jelang Hari Raya Idul Adha, Pj Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi, meninjau dan melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah hewan kurban di Jl Pramuka, Kalijaga, Harjamukti, Selasa (11/6/2024).

Pemeriksaan hewan kurban dilakukan Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kota Cirebon untuk memastikan kondisi hewan kurban yang dijual oleh para pedagang dalam keadaan sehat dan cukup umur.

Pj Wali Kota mengatakan, untuk memastikan hewan kurban dalam keadaan sehat dan sesuai dengan ketentuan syariat Islam, tim DKPPP harus menyampaikan detail apa saja yang harus dilakukan oleh pembeli maupun penjual.

"Untuk masyarakat sebagai pembeli, cek secara fisik, umur dan syarat sahnya hewan kurban. Penjual juga harus diberi pengertian oleh tim DKP3 bahwa hewannya harus sehat," ujarnya.

Dari hasil pengecekan, kata Pj Wali Kota, ada beberapa kambing yang belum cukup umur. Pj Wali Kota juga mengimbau kepada masyarakat untuk membeli hewan kurban yang sudah diberi label sebagai tanda bahwa hewan tersebut telah diperiksa kesehatannya dan layak untuk diperjualbelikan.

"Ada kambing yang belum cukup umur kita pisahkan dan tidak diberi label. Untuk masyarakat yang ingin membeli hewan kurban baik sapi maupun kambing di Kota Cirebon, diperhatikan kembali bahwa hewan kurban yang dibeli harus sudah ada label sehat dari dinas," imbaunya.

Tak hanya itu, Pj Wali Kota meminta kepada DKPPP untuk memperhatikan pengelolaan limbah yang dihasilkan dari kotoran hewan dan rutin melakukan monitoring. 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut