JAKARTA, iNewsCirebon.id - Lima bidadari Cantik ini merasa senang untuk terjun berprofesi sebagai sopir. Mungkin sebagian akan beranggapan bahwa profesi ini bukan untuk kaum hawa, namun mereka merasa layak untuk melakoni profesi ini.
Selagi profesi ini tidak melanggar norma dan aturan yang berlaku, mereka menggapnya ini adalah ladang amal dan jalan rejeki bagi mereka untuk keluarganya. Mereka merasa tak perlu malu dan berkecil hati dalam menjalankan profesi ini.
Para sopir bus cantik ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang melihatnya dijalan atau bahkan pernah menjadi penumpangnya. Sebab di Indonesia ini bidadari cantik yang mau berprofesi sebagai sopir tidaklah banyak.
Berikut 5 bidadari cantik berprofesi sopir:
1. Liena Ozora
Bidadari cantik berprofesi sopir pertama ada wanita yang memiliki paras ayu, ia seorang ibu rumah tangga yang berprofesi sebagai sopir Bus AKAP (Antar Kota Antar Provinsi). Bidadari ini bekerja di bawah naungan perusahaan otobus (PO.) Agra Mas Jurusan Jakarta – Wonogiri (pp).
Dia mengawali karir sebagai sopir bus ketika dia harus memenuhi kebutuhan rumah tangga dan membesarkan anaknya seorang diri.
Beredar banyak video di jejaring social media menampilkan kelihaiannya mengendarai big bus tersebut, sehingga Liena memiliki banyak penggemar di jejaring social media.
2. Devi Stefany
Bidadari cantik berprofesi sopir kedua ada Devi Stefany. Wanita ini tak kalah hebat dengan Liena Ozora. Dia berprofesi sebagai pengemudi Truk Box Tronton bergerak dibidang CARGO.
Wanita cantik ini kerap membuat video dalam setiap kegiatannya dalam mengendarai truk besarnya, dia pun memiliki semboyan 'Satu Kawan Berjuta Saudara' dalam hidup di jalan.
Dalam kanal YouTube nya, wanita cantik ini menginformasikan bahwa dalam waktu dekat akan berganti divisi dari yang sebelumnya sudah bertahun-tahun bergelut di bersama TAM Cargo, sekarang akan berpindah ke divisi TAM Wisata.
3. Ida
Bidadari cantik berprofesi sopir ketiga ada Ida. Wanita tangguh yang satu ini membawa beban yang sangat berat dibandingkan yang lain. Walaupun berbadan mungil namun tak menyurutkan niatnya untuk mencari rejeki menjadi sopir truk gandengan
Ida, sapaan akrabnya, wanita kelahiran Blitar, Jawa Timur 26 tahun yang lalu ini memiliki jam terbang yang sangat tinggi dalam mengarungi debu aspal sepanjang Jawa – Sumatra membawa truk gandengan.
Dengan bermodal keyakinan demi menafkahi keluarganya ia tak lantas berkecil hati dalam menjalani kehidupan yang keras ini.
4. Sri Rizki
Bidadari cantik berprofesi sopir keempat ada Sri Rizki. Bidadari cantik dan muda yang satu ini sungguh sangat istimewa. Disaat para pemuda-pemudi yang lainnya masih mengejar pekerjaan yang dianggap “terpandang” dimata masyarakat pada umumnya, namun wanita satu ini menjadi pembeda diantara pemuda-pemudi yang lainnya.
Diumur yang masih belia 22th ini, Sri Rizki sudah bergabung menjadi Juru Kemudi pada angkutan Bus Trans Siginjai Jambi. Bisa mengendarai kendaraan besar memang menjadi salah satu impiannya.
Terinspirasi dari Pamannya yang kerap dilihatnya membawa Mobil Truk, maka dia meminta tolong kepada pamannya untuk bisa mengajarinya.
5. Yayuk
Bidadari cantik berprofesi sopir terakhir ada Yayuk. Srikandi hebat yang bernaung di Perusahaan Otobus (PO) Haryanto ini sangatlah terkenal dikalangan sopir bus. Orang nya yang supel dan humoris ini sangat menikmati profesinya sebagai juru kemudi Bus AKAP PO.Haryanto, Bu Yayuk sapaan akrabnya. Bu Yayuk memberikan warna tersendiri dalam dunia per-sopir-an di tanah air. Beliau sangat tangkas, lihai, dan mahir dalam mengemudi bus besar.
Dunia beliau memang ditakdirkan dalam pergelutan dunia aspal, karena suaminya pun adalah seorang juru mudi di PO yang sama, bahkan menjadi sopir di bus yang sama, sebagai driver 2.
Dalam beberapa video yang beredar di social media, beliau sangatlah berdedikasi tinggi terhadap pekerjaannya, dan tanggu jawab secara maksimal atas tugas yang di embannya. Suksel selalu Bu Yayuk.
Editor : Windi Trikusumawati