get app
inews
Aa Text
Read Next : Beda Nasib 2 Tim Calon Juara Piala Dunia 2022: Brasil Angkat Koper Lebih Cepat, Argentina Perkasa

Cekcok Pertandingan Sepak Bola Berlanjut, Penjaga Gawang Ditembak Mati saat Nongkrong di Bar

Senin, 05 Desember 2022 | 15:48 WIB
header img
Seorang kiper klub lokal Brasil ditembak mati usai pertandingan. Sebelumnya, sang kiper terlibat cekcok di lapangan sepak bola. Foto: newsflash

RIO DE JANEIRO, iNews.id - Keributan antar pemain sepak bola di lapangan hijau berbuntut panjang. Penjaga gawang klub lokal di Brasil bernama Adriano Ferreira Santos ditembak mati oleh seseorang, diduga pemain tim lawan yang sempat cekcok dengan korban di lapangan sepak bola. 

Adriano Ferreira Santos ditembak mati di bar Kota Bequimao, Negara Bagian Maranhao. Peristiwa pada 24 November itu, terekam CCTV dan sempat beredar di media sosial.  

Media lokal melaporkan kiper itu ditemukan ambruk, tewas seketika, di bar. Klubnya Santos sedang minum di bar sebelum terjadi cekcok. 

Dalam tayangan, seperti dilaporkan The Sun, tampak seorang pelaku menenggak minuman dari botol kemudian memukul ke arah Santos. Namun korban berhasil menghindar dengan menunduk, kemudian membalas dengan melayangkan tinju ke wajah pelaku. 

Ilustrasi penembakan

Setelah itu keduanya terlibat perkelahian hebat. Rekaman CCTV dalam tayangan yang beredar berakhir sampai di situ. 

Namun menurut laporan media lokal, mengutip keterangan saksi, saat itu pelaku mengeluarkan pistol dari celananya kemudian melepaskan enam tembakan ke arah korban dari jarak dekat.

Petugas medis memastikan Santos tewas seketika akibat luka parah. Kepolisian Negara Bagian Pinheiro berhasil mengidentifikasi pelaku dari rekaman CCTV dan keterangan saksi. 

Petugas menangkapnya 2 hari pascaserangan. Pria yang tak disebutkan identitasnya mengakui perbuatannya dan telah ditahan. 

Soal motif, percekcokan maut itu dilatarbelakangi salah paham terkait pertandingan sebelumnya, namun penyebab pastinya masih dalam penyelidikan.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut