2. Warteg Nusantara di Jerman
Kemudian ada Warteg Nusantara yang didirikan oleh orang asal Tegal asli yaitu, Bram Fernardin dan Diah Nurhadiati.
Bram merupakan mantan atlet nasional bulutangkis yang satu angkatan dengan Alan Budi Kusuma dan Susi Susanti.
Selepas menjadi atlet, pasangan ini membuka warteg di Berlin, Jerman. Ini menjadi salah satu warteg di luar negeri yang sajikan kuliner khas di Indonesia. Menu-menu warteg yang ada di tempat makan itu yakni rawon, nasi rames, oreg tempe, sup, dadar, rendang, ikan, ayam goreng, dan sebagainya.
3. Warteg Bahari di Korea Selatan
Warteg di luar negeri yang sajikan kuliner khas di Indonesia ada Warteg Bahari di Korea Selatan. Tempat makan ini terletak di Gwangju dan sempat viral di TikTok.
Warteg Bahari didirikan oleh perempuan asal Tegal yang menikah dengan orang Korea. Menu-menu yang disajikan cukup beragam. Mulai dari bandeng presto, ayam kalasan, hingga ayam geprek.
4. Warteg Gembul di Korea Selatan
Selain ada Warteg Bahari, ada juga Warteg Gembul terletak di Busan, Korea Selatan. Didirikan oleh influencer asal Indonesia yang tinggal di Korea, Yannie Kim.
Menu-menunya sendiri yakni tumis buncis bakso, tahu isi, ayam bakar, pepes tahu teri, nasi rames, sate, hingga nasi goreng. Yummy!
5. Warteg Java Village di Amerika Serikat
Warteg Java Village juga merupakan salah satu warteg di luar negeri yang sajikan kuliner khas Indonesia. Tempat makan ini terletak di Elmhurst, Queens, New York. Diketahui, pemiliknya merupakan orang asal Surabaya, Jawa Timur.
BACA JUGA:
TNI Gadungan, Berbekal Koleksi Seragam Sukses Tipu Kembang Desa hingga Puluhan Juta Rupiah
Editor : Miftahudin