Video Ibu Hamil Yang Terjepit Saat Berebut Sembako Jokowi Mendapatkan Bantuan dari Dinas Sosial
.
Jum'at, 03 September 2021 | 10:31 WIB
KOTA CIREBON, iNews.id - Lina Kusmawati (30 )warga Citopeng, Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon mendadak viral setelah sejumlah media meliput akan usaha gigihnya di kala hamil hingga terjatuh dan terjepit pada saat berebut bantuan paket Sembako dari Presiden Jokowi, Selasa (31/8/2021).
Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Cirebon, Santi Rahayu mengaku tergugah untuk langsung mengetahui kondisi Lina setelah viral di berbagai media.
Pihaknya bersama rombongan dari Dinas Sosial langsung mendatangi kediaman Lina yang cukup memprihatinkan untuk memberikan bantuan sembako dan melihat kondisi kandungannya, Kamis (2/9/2021).
Editor : Miftahudin
Follow Berita iNews Cirebon di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
News Update