Kemenkes Stop Obat Sirop, Berikut Alternatif Bahan Alami Obati Batuk Anak

Riant Subekti
Kemenkes Stop Obat Cair, Berikut Obat Alami Redahkan Batuk Pilek Anak. Foto : Istimewa

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Adanya kasus gagal ginjal misterius yang menyerang anak anak di Indonesia, Kementrian Kesehatan (Kemenkes) menyetop sementara penggunaan obat cair. 

Larangan penggunaan obat cair itu tidak hanya berlaku bagi paracetamol sirup, tetapi juga semua obat-obatan cair, bahkan termasuk vitamin.

Kasus gagal ginjal misterius tersebut membuat masyarakat menjadi dilema, khususnya orang tua, sejauh ini menurut data ada 200 kasus di 20 provinsi di Indonesia. 

Orang tua menjadi binggung bingung ketika sang buah hati sakit dan membutuhkan obat sirup. Misalnya, ketika anak mengalami batuk-batuk maupun pilek.

Namun, para orangtua tak perlu khawatir dan panik. Sebenarnya, terdapat alternatif lain untuk mengobati si kecil saat terserang flu dan batuk. 

Salah satunya, menggunakan bahan-bahan alami yang cenderung lebih aman dan minim risiko. Apa saja sih? Berikut daftarnya, seperti mengutip dari MNC Portal Indonesia, Jumat (21/10/2022) 

1.Jahe

Jahe terkenal dengan sifat inflamasi yang dapat meredakan batuk kering atau asma. Bahan yang satu ini juga dapat meredakan mual dan nyeri. 

Senyawa anti-inflamasi dalam jahe dapat mengendurkan selaput di saluran udara, yang dapat mengurangi batuk. Iris jahe tipis-tipis sebanyak 20-40 gram, kemudian rebus sampai sari-sarinya keluar. 

Setelah itu, tuang ke dalam gelas dan diamkan sampai tidak terlalu panas sebelum diberikan kepada buah hati. Ibu bisa menambahkan sedikit madu atau susu untuk menambahkan cita rasa manis.

2.Madu

Para orang tua juga bisa memanfaatkan madu yang bisa dijadikan obat batuk alami untuk menyembuhkan flu dan batuk pada anak. 

Sebab, madu merupakan salah satu bahan alami yang dikenal memiliki segudang manfaat kesehatan. Salah satunya meredakan batuk dan sakit tenggorokan. 

Anda dapat membuat obat sendiri di rumah dengan mencampur dua sendok teh madu dengan teh herbal atau air hangat dan lemon. 

Madu dapat menenangkan tenggorokan yang sedang meradang dan jus lemon bisa membantu mengatasi hidung tersumbat.

3.Uap Bawang

Selain dengan minuman, Anda juga bisa memanfaatkan bawang merah untuk mengatasi batuk pada anak. Memanfaatkan bawang merah untuk obat batuk dilakukan dengan mengiris bawang menjadi beberapa bagian, kemudian tempatkan irisan bawang di samping tempat tidur Si Kecil.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network