JAKARTA, iNewsCirebon.id - Penyakit gangguan ginjal bukan hanya diderita pada orang dewasa saja, nyatanya anak anak juga rentan terkena penyakit satu ini.
Melansir dari okezone.com, sebagaimana diterangkan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) kasus gagal ginjal saat ini banyak dialami oleh anak-anak, hal tersebut disampaikan Spesialis anak dr. Henny Adriani, SpA(K) yang menjelaskan salah satu penyakit ginjal yang dialami oleh banyak anak-anak adalah gangguan ginjal misterius, penyebabnya sendiri masih terus dipelajari.
"Hingga saat ini penyakit itu belum diketahui penyebabnya," ujar dr. Hanny seperti dikutip dari kanal YouTube IDAI_TV, Senin (10/10/2022).
Diterangkanya penyakit ginjal yang menyerang anak anak tersebut biasanya menyerang pada anak di bawah 6 tahun.
"Kita lihat ada kecenderungan anak-anak yang mengalami ini, mereka yang sudah terinfeksi Covid-19. Tapi apakah berhubungan? Kita belum konfirmasi hubungannya, tapi saat ini kita pikir ini berhubungan," terangnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait