MUNGKIN beberapa orang hanya mengetahui bahwa saldo e-Toll hanya bisa diisi melalui ATM dan Alfamart. Padahal, ada berbagai cara mudah lainnya yang bisa Anda lakukan untuk mengisi saldo e-Toll tanpa harus mendatangi ATM maupun Alfamart.
e-Toll merupakan sebuah kartu elektronik yang digunakan untuk melakukan pembayaran biaya tol yang akan dilewati. Kartu e-Toll menjadi barang yang wajib dimiliki bagi Anda yang ingin melakukan perjalanan jauh maupun sering melewati tol saat bepergian.
Nah, berikut adalah cara isi saldo e-Toll tanpa ATM dan Alfamart yang bisa Anda lakukan.
1. Melalui e-Commerce
Cara pertama untuk mengisi saldo e-Toll dengan mudah adalah melalui e-Commerce. Anda bisa melakukan top up saldo e-Toll baik menggunakan Tokopedia maupun Shopee. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Tokopedia maupun Shopee yang ada di ponsel Anda
- Jika Anda menggunakan Shopee, pilih menu Pulsa, Tagihan & Tiket
- Jika Anda menggunakan Tokopedia, pilih menu Top-Up & Tagihan
- Setelah itu, pilih menu Uang Elektronik
- Masukkan nomor kartu e-Toll yang Anda miliki, atau bisa dengan melakukannya dengan memilih menu Cek Saldo pada aplikasi Tokopedia dan tempelkan kartu e-Toll Anda di bagian belakang/depan tempat NFC ponsel Anda berada.
- Setelah itu, Anda bisa memilih nominal saldo yang akan ditambahkan ke dalam e-Toll Anda
- Jika sudah memilih, lakukan pembayaran melalui metode pembayaran yang tersedia
- Setelah selesai, lakukan pengecekan saldo kembali untuk memastikan saldo sudah terisi.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait