get app
inews
Aa Text
Read Next : Marak Aksi Tawuran Pelajar di Cirebon, KPAID : Orang Tua Waspadai dan Awasi Perilaku Anak

Terlibat Tawuran di Panembahan Puluhan Pelajar SMK Diamankan Polisi

Jum'at, 04 Maret 2022 | 15:30 WIB
header img
Pelajar smk diamankan Polsek Weru Polresta Cirebon. (Foto: Ist)

KABUPATEN CIREBON, iNews.id – Puluhan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) diamankan pihak kepolisian Polsek Weru Polresta Cirebon, Jumat (4/3/2022).    

Pelajar tersebut berasal dari Kota dan Kabupaten Cirebon yang terlibat tawuran di Jalan Panembahan.

Saat dikonfimasi Kapolsek Weru, Kompol Endang Kusnandar mengatakan, sebanyak 32 pelajar tersebut diamankan di perempatan Lampu Merah Weru.

“Puluhan siswa  langsung kami amankan ke Mako Polsek untuk dimintai keterangan,” ungkapnya.

Ditambahkan Kapolsek, petugas yang sedang melaksanakan gatur siang mendapat informasi dari warga bahwa di depan SMK Nusantara Weru ada tawuran pelajar.

“Petugas dari Polsek Weru segera meluncur ke depan sekolah tersebut,” katanya.

Sesampainya di tempat kejadian puluhan pelajar sudah saling lempar batu. Setelah itu mereka naik mobil pengangkut motor menuju lampu merah Weru.

“Mereka kami amankan saat mereka berada di lampu merah Weru dengan menggunakan mobil pengangkut motor. Dan kami giring semua ke dalam Polsek Weru,” ujar Kapolsek Weru, Jumat (4/3/2022).

Dari hasil pemeriksaan di TKP,  tidak ada korban luka maupun kerugian materi. Hanya bekas batu-batu kecil yang digunakan untuk tawuran.
 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut