get app
inews
Aa Read Next : Eti Herawati Resmi Jabat Walikota Cirebon Masa Jabatan 2018-2023

Berhentikan Pedagang, Wawali Eti Herawati Borong Cilok Mang Yos

Kamis, 22 Juli 2021 | 19:56 WIB
header img
Wakil Wali Kota Cirebon Dra. Hj. Eti Herawati Borong Cilok Mang Yos saat kegiatan sosial di kelurahan Kesenden (Foto: Andhy)

CIREBON, iNews.id - Wakil Wali (Wawali) Kota Cirebon Dra. Hj. Eti Herawati, kunjungi dan bagikan sembako kepada warga Kelurahan Kesenden yang sedang melaksanakan Isolasi Mandiri, Kamis (22/07/2021). Pemandangan menarik terjadi ditengah perjalanannya. Dimana Wawali memborong jajanan 'cilok'.

Pedagang cilok yang berasal dari desa Adi Sharma Kecamatan Gunung Jati Kabupaten Cirebon, Mang Yos mengaku kaget saat dirinya dipanggil dan diberhentikan Wawali.

"Kaget Mas, dikira mau disidang. Orang saya lagi dorong tiba-tiba dipanggil banyak orang. Eh Alhamdulillah, dagangan saya diborong oleh ibu Wakil Walikota Cirebon. Saya ucapkan terima kasih, semoga ibu Wakil Wali Kota Cirebon diberikan kesehatan dan rezeki yang melimpah,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Walikota Cirebon Eti Herawati memaparkan, aksi borong cilok tersebut dllakukan secara spontanitas. Eti tak menampik bahwa jajanan tersebut mengingatkan masa kecilnya dulu.

“Ya, waktu saya kecil nama jajanan ini bakso kojek dan rasanya itu kalau disiram saus, mantapnya itu loh," ujarnya sambil menunjukan cilok yang dibelinya.

Eti berharap warga atau instansi lainnya bisa membantu pedagang kecil yang saat ini kesulitan mencari rezeki, terlebih di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

"Saya borong ini karena ini membantu pedagang kecil seperti penjual cilok ini di masa PPKM Darurat. Saya berharap warga atau instansi lainnya bisa membantu pedagang kecil atau PKL yang saat ini sedang kesulitan mencari rezekinya di masa PPKM Darurat,” tuturnya.

 

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut