JAKARTA, iNews.id - Maura Magnalia, putri sulung aktris senior Nurul Arifin meninggal dunia. Jelang hari akhirnya, ternyata sempat memberikan pertanda sebelum berpulang. Hal itu diungkapkan sang aktris kepada MNC Portal Indonesia.
Nurul mengungkapkan, ada perbedaan sikap para Maura jelang hari terakhirnya. Perubahan itu, menurut sang politisi, terkait dengan penyakit yang diidap putrinya selama ini.
“Dia kayak yang suka berpikir, ‘Saya sakit’. Ya begitulah,” tutur Nurul Arifin lewat sambungan telepon pada MNC Portal Indonesia, Selasa (25/1/2022).
Meski begitu, Nurul menegaskan, tak ada gejala berarti sebelum putri sulungnya meninggal dunia. Bahkan, mendiang putrinya itu tak sempat dirawat di rumah sakit. “Enggak, dia belum sempat dirawat,” katanya lagi.
Sambil menangis, ibu dua anak itu menambahkan, sang putri meninggal akibat serangan jantung. Asisten rumah tangga menjadi orang pertama yang menemukan Maura Magnalia tak lagi bernyawa di ruang makan rumah mereka.
“Pukul 02.00 WIB tadi sih dia masih di meja makan. Kemudian, pagi sekitar pukul 04.30 WIB, ART menemukan dia sudah enggak ada,” ungkapnya menambahkan.
Maura meninggal dunia pada 25 Januari 2022, di usia 27 tahun. Saat ini, jenazah putri sulung Nurul Arifin dan Mayong Suryo Laksono itu disemayamkan di rumah duka di kawasan Cinere, Depok.
Keluarga akan menggelar misa requiem untuk mendiang pada malam ini, pukul 19.00 WIB. Maura Magnalia, dalam keterangan resmi yang dirilis Nurul Arifin lewat Instagram pribadinya, akan dimakamkan di San Diego Hills pada 26 Januari 2022.
Editor : Miftahudin