get app
inews
Aa Text
Read Next : Longsor di Lebak Mekar, 300 Warga Terisolir dan 1 Rumah Alami Kerusakan

Tebing Gunung Kuda Bobos Longsor, Pekerja Lari Berhamburan

Senin, 19 Juni 2023 | 19:56 WIB
header img
Gunung Kuda Bobos, Dukupuntang Longsor, Pekerja Berhamburan. Foto : Tangkapan Layar Video

KABUPATEN CIREBON, iNewsCirebon.id - Sebuah video beredar menampilkan Sebuah tebing Gunung Kuda di Desa Bobos Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon longsor, Senin(19/6/2023). 

Dalam Video tersebut menggambarkan, terjadinya longsor bongkahan tanah dan bebatuan dari atas tebing Gunung Kuda, Bobos, bahkan terlihat beberapa pekerja yang melihat segera lari berhamburan. 

Dalam keterangannya Ketua Koperasi Al Zariah, Abdul Karim menjelaskan video yang beredar itu, memang lokasinya berada di penambangan Al Zariah. Longsornya itu, karena kesengajaan. Mengingat metode penambangan yang dilakukan menggunakan cara under cutting atau dibobok dari vawah. 

"Sehingga kan sering terjadi longsor dari atas. Cuma kan sudah disterilkan. Sudah dipersiapkan. Jadi kalau sudah mau longsor aktivitas dihentikan. Tarik mundur semua," kata dia. 

Ia menegaskan metode yang dilakukan memang tidak dibenarkan. Harusnya proses penambangan dilakukan dari atas. Pihaknya pun kerap kali diingatkan; diarahkan pihak ESDM. 

 

"Kami bukannya tidak mengikuti aturan pertambangan. Cuma kalau mau naik keatas kan harus izin. Nah perizinannya sedang diproses. Jadi nanti rencana mau naik dari atas penambangannya," kata dia. 

Ia memastikan, longsor yang terjadi bukan karena cuaca, atau insiden kecelakaan. Namun faktor kesengajaan.

 "Bukan insiden. Ini sengaja ditambang. Dipastikan tidak ada korban. Tidak ada aktivitas. Setelah longsor, ya langsung dimuat," tuturnya.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut