get app
inews
Aa Read Next : KLB ASKAB PSSI Cirebon Diberhentikan Sementara, Ini Kata Sekjen Asprov

Ini Sososk Maneger yang Bawa PSGJ Melaju ke Babak 8 Besar

Minggu, 25 September 2022 | 21:24 WIB
header img
Manager PSGJ Anggi Permana Putra. (Foto: Istimewa)

KOTA CIREBON, iNewsCirebon.id - PSGJ Cirebon menjadi salah satu tim yang belum pernah kebobolan dalam laga Liga 3 seri 2 Jawa Barat 2022. Keberhasilan ini tidak lepas dari peran manager yang satu ini. Tidak hanya itu, PSGJ pun dalam 4 kali pertandingan selalu memperoleh hasil maksimal.

PS Gunung Jati (PSGJ) Berhasil lolos ke babak 8 besar Liga 3 seri 2 Jawa Barat, keberhasilan ini berkat tangan dingin manager tim yang satu ini. Sosok manager PSGJ Anggi Permana Putra yang merupakan putra Kabupaten Cirebon yang bertekad untuk membawa PSGJ ke kasta yang lebih tinggi lagi.

Bahkan Pria yang selalu berpenampilan rapih ini tidak pernah absen mana kala PSGJ berlaga dan terus memberikan dukungan penuh kepada para pemain yang tengah berlaga di tengah lapanagan. Anggi yang merupakan salah satu Karyawan BUMD di Kabupaten Cirebon ini juga bertekad untuk memajukan PSGJ lewat kemampuan yang dimilikinya.

Selain memberikan dukungan penuh pada saat para pemain berlaga, ternyata Anggi sebagai manager juga memiliki trik khusus agar para pemain bisa tetap kompak baik didalam maupun diluar lapangan. Trik ini dianggap berhasil oleh Pria yang berasal dari Kecamatan Sumber ini.

"Didalam tim kami selalu menerapkan kebersamaan yang kuat, penanaman ini menjadi acuan kami saat berada di dalam lapangan dan alhamdulilah, kami berhasil menerapkannya sehingga kami bisa tembus babak 8 besar ini," katanya.


manager PSGJ Anggi Permana Putra. (Foto: IStimewa)

 

Bujangan ini juga mengaku optimis kalau PSGJ bisa meraih hasil maksinal dan menjadi juara pada kompetetisi tahun ini. Ditambah saat ini PSGJ menjadi tuan rumah Liga 3 seri 2 Jawa Barat, untuk itu hasil maksimal harus tunjukan.

"Cirebon punya potensi yang luar biasa dalam dunia sepak bola, ini anugrah bagi kita semua ditambah dukungan suporter yang luar biasa ini membuat kami optimis kalau kami bisa mengharumkan nama Cirebon," tandasnya.

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Cirebon di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut