5. Bisnis Pakaian Spesial Kemerdekaan
Peluang bisnis yang menjanjikan jelang perayaan 17 Agustus 2022 berikutnya adalah dengan membuat bisnis pakaian dengan tema Hari Kemerdekaan. Tidak sedikit orang yang ingin membeli kaos maupun pakaian lain yang memiliki motif bertemakan Indonesia.
Anda bisa memanfaatkannya untuk merintis bisnis pakaian dengan tema kemerdekaan yang menarik dan menguntungkan.
6. Bisnis Percetakan
Bisnis percetakan merupakan bisnis yang naik daun menjelang perayaan HUT RI setiap tahunnya. Banyak organisasi maupun kelompok warga yang ingin membuat banner maupun baliho untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Untuk itu, bisnis percetakan menjadi salah satu peluang yang cukup menarik untuk dicoba.
7. Sewa Kostum Anak
Anak-anak biasanya akan merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan memakai berbagai kostum profesi yang lucu dan unik. Bisnis penyewaan kostum anak ini cukup menjanjikan karena akan mendatangkan banyak peminat menjelang 17 Agustus setiap tahunnya.
8. Bisnis Mainan
Mungkin banyak orang mengira bahwa bisnis mainan kurang dilirik saat menjelang Hari Perayaan Kemerdekaan Indonesia. Padahal, banyak orang yang membeli berbagai mainan baik untuk pribadi maupun untuk keperluan hadiah perlombaan.
Itulah delapan peluang bisnis yang menjanjikan jelang perayaan 17 Agustus 2022 yang bisa Anda coba.
Editor : Miftahudin