get app
inews
Aa Text
Read Next : Siswi SD di Cirebon Tewas Tertemper KA Saat Berangkat Sekolah

Selamat Jalan, Pemain si Doel Anak Sekolahan Ini Pergi Untuk Selamanya

Selasa, 19 Oktober 2021 | 16:13 WIB
header img
Sinetron Si Doel Anak Sekolahan (Foto : Istimewa/dok. iNews)

CIREBON, iNews.id - Si Doel Anak Sekolahan, sinetron era 90-an yang ditayangkan RCTI berkisah tentang perjuangan Doel dan keluarganya yang mempertahankan nilai-nilai tradisional di tengah era modernisasi. 

Rano Karno menjadi pemeran utama dalam sinetron ini, selain Maudy Koesnaedi, Cornelia Agatha, Benyamin Sueb, Aminah Cendrakasih, Mandra, Suti Karno dan Basuki. 

Seperti yang dilansir dari wikipedia, sinetron ini terdiri dari 6 season dan 139 episode. Ceritanya diangkat dari novel novel Si Doel Anak Betawi karya Aman Datuk Majoindo dan film berjudul sama yang disutradarai Sjumandjaja pada tahun 1972. 

Dari pemeran dan karakter yang dimainkan dalam sinetron ini, banyak yang sudah meninggal dunia, namun semuanya tetap berkesan di hati masyarakat Indonesia. 

1. Benyamin Sueb 


Benyamin Sueb, pemeran Babe dalam Sinetron Si Doel Anak Sekolahan (Foto : Istimewa/doc. iNews)

Semua pasti sudah mengenalnya, Benyamin merupakan komedian kawakan yang semua karyanya mengundang gelak tawa. 

Dalam sinetron ini, Benyamin berperan sebagai Babe, suami dari Mak Nyak, ayah dari Doel dan Atun. Pekerjaannya diceritakan sebagai supir oplet. 

Benyamin Sueb meninggal dunia pada 1995, ini sontak membuat kaget dunia perfilman. Dalam Sinetron ini, diceritakan juga bahwa Babe meninggal karena serangan jantung setelah kecelakaan saat berlibur ke Anyer. 

2. Basuki 


Basuki berperan sebagai Mas Karyo (Foto : Istimewa/doc.okezone)

Perannya sebagai Mas Karyo dengan dialek Jawa yang kental, mengontrak di rumah Babe dan akhirnya berpacaran hingga menikahi Atun. 

Namun pada tahun 2007, Basuki meninggal dunia usai bermain futsal. 

3. Pak Tile 


Pak Tile sebagai Engkong Ali (Foto : Istimewa)

Dalam sinetron ini sering dipanggil Engkong Ali dan bernama Muhammad Toyib, kakek dari Doel. 

Meninggal dunia di usia 65 tahun pada 2 November 1998. 

4. Nyak Rodiah 


Hj. Nacih berperan sebagai Nyak Rodiah (Foto: Istimewa)

Diperankan oleh Hj. Nacih, dalam sinetron ini digambarakan Nyak Rodiah sebagai istri Engkong Ali dan ibu angkat Mak Nyak. 

Namun pada Oktober 2002, menghembuskan nafasnya yang terakhir karena komplikasi diabetes dan penyakit Jantung. 

5. Pak Bendot 


Pak Bendot, mertua mas Karyo (Foto : Istimewa)

Nama aslinya Saparbe Notowidagdo, pelawak yang bergabung dengan Srimulat. Lahir di Yogyakarta dan memliki logat Jawa yang kental. 

Dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Pak Bendot merupakan mertua mas Karyo dan Ayah dari Sopiah.

Meninggal dunia di Jakarta pada 23 Desember 2001. 

6. Djoni Irawan 


Djoni Irawan sebagai Roy, musuh Doel dalam memperebutkan Sarah (Foto : Istimewa)

Roy, nama yang diperankan dalam sinetron ini. Merupakan musuh besar Doel dalam memperebutkan Sarah. 

Pria kelahiran 16 Juni 1958, berprofesi sebagai pengacara, akhirnya berpulang diusianya yang ke-54 pada 15 Oktober 2012. 

Selain itu, Wikipedia mencatat banyak juga pemeran sinetron Doel Anak Sekolahan yang sudah berpulang ke Rahmatullah, diantaranya :

- Tb. Maulana Husin yang berperan sebagai Rohim, ayah zaenab, suami Ipah. 

- Ami Prijono sebagai Wisnu, ayah Sarah, suami Marini.

- Tino Karno sebagai Sapei, teman Doel.

- Rina Gunawan sebagai Atik merupakan teman akrab Sarah.

- H. Nasir sebagai Babe Daim, ayah Munaroh.

- Bodong sebagai Engkong Caak, pemain Tanjidor sahabat Engkong Ali.

- Edy Oglek sebagai Edy, teman Doel.

- Nazar Amir sebagai Pak Salim yang merupakan tetangga Doel yang menyukai Makn Nyah.

- Fuad Alkhar sebagai Wan Abud merupakan tukang partikelir.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut