KOTA CIREBON, iNews.id - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Cirebon berupaya terus meningkatkan pelayanan secara maksimal bagi masyarakat.
Upaya tersebut dilakukan dengan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) melalui uji ketangkasan dan ketahanan fisik para barisan relawan pemadam kebakaran (Balakar).
Kepala DPKP Kota Cirebon, Adam Nuridin, menjelaskan bahwa uji ketangkasan dan ketahanan fisik adalah hal utama bagi petugas lapangan.
"Dilakukan secara rutin. Ujian yang dilakukan itu juga disertai dengan peningkatan keterampilan saat menjalankan tugas,” ujarnya, Selasa (17/5/2022).
Keterampilan yang wajib dikuasai, lanjut Adam, adalah penggunaan selang, merayap di tambang, penyelamatan korban, hingga menguji kecepatan dan ketepatan dalam penyelamatan.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait