CIREBON, iNewsCirebon.id – Seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi tergantung di pintu kamar mandi sebuah kamar kos di wilayah Kedawung, Kabupaten Cirebon, Senin malam (24/11/2025). Korban diketahui berinisial VS warga Kota Bandung.
Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, membenarkan adanya temuan tersebut dan menyampaikan bahwa dari hasil pemeriksaan awal, dugaan sementara korban meninggal akibat bunuh diri.
“Dari hasil olah tempat kejadian perkara dan keterangan sejumlah saksi, dugaan sementara korban mengakhiri hidup dengan cara gantung diri. Namun penyidik tetap melakukan pendalaman untuk memastikan penyebab kematian,” ujar Eko
Peristiwa tragis itu pertama kali diketahui oleh kekasih korban, MF (21), yang tinggal satu kamar dengan korban. Menurut keterangan Fadhil, ia pergi bekerja pada Senin pagi sekitar pukul 08.00 WIB saat korban masih dalam keadaan hidup.
Sebelumnya, sekitar pukul 00.30 WIB, pasangan tersebut diketahui sempat bertengkar setelah Fadhil meminta berpisah. Korban disebut sering mengancam akan bunuh diri ketika marah.
Saat pulang ke kos sekitar pukul 23.00 WIB, Fadhil mendapati pintu kamar tidak terkunci. Ketika masuk, ia langsung melihat korban dalam kondisi tergantung di pintu kamar mandi dan sudah tidak bernyawa. Ia lalu meminta pertolongan penghuni kos lainnya.
Saksi kedua, Muhamad Rida, penghuni kamar 2.10, mengaku mendengar teriakan minta tolong. Setelah melihat kondisi korban, ia langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kedawung.
Setelah menerima laporan, jajaran Polres Cirebon Kota dan Polsek Kedawung segera mendatangi lokasi kejadian.
Petugas kemudian melakukan olah TKP, memeriksa saksi, serta mengevakuasi jenazah korban ke RS Gunung Jati untuk pemeriksaan lanjutan.
AKBP Eko Iskandar menegaskan bahwa meski dugaan awal mengarah pada tindakan bunuh diri, polisi tetap mengusut secara menyeluruh.“Kami memastikan proses penyelidikan berjalan profesional. Semua informasi dari saksi dan hasil pemeriksaan akan dianalisis untuk mengungkap penyebab pastinya,” tegasnya.
Hingga kini, kasus tersebut masih dalam penanganan Unit Reskrim Polsek Kedawung dan Polres Cirebon Kota.
Editor : Rebecca
Artikel Terkait
