CIREBON, iNewsCirebon.id – Kobaran api tiba-tiba membumbung dari lantai tiga Guest House Happy Hoamz, Jalan Pekalangan No. 112, Sabtu (22/11/2025) sore. Asap pekat yang keluar dari area gudang membuat warga sekitar panik dan langsung melaporkan kejadian tersebut. Mendapat informasi itu, Polsek Cirebon Selatan Timur bergerak cepat menuju lokasi.
Setiba di lokasi, petugas langsung melakukan tindakan pertama di tempat kejadian perkara (TPTKP) sekaligus mensterilkan area agar warga tidak mendekat. Upaya tersebut dilakukan untuk mempercepat proses penanganan serta memastikan titik api dapat segera dipetakan.
Tak lama berselang, tiga unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas Damkar Kota Cirebon tiba dan langsung melakukan pemadaman. Kolaborasi antara polisi dan damkar membuat api bisa dikendalikan sebelum menjalar ke ruang lain yang berpotensi menimbulkan kerugian lebih besar.
Dari pemeriksaan awal, api diduga berasal dari korsleting listrik di gudang lantai tiga. Sejumlah barang seperti toren air, pompa, dan perangkat pendingin hangus terbakar. Kerugian sementara diperkirakan mencapai Rp15 juta.
Petugas juga memeriksa keterangan saksi yang pertama kali melihat kepulan asap dari lantai atas. Informasi itu menjadi dasar pemetaan kronologi awal kejadian. Beruntung, insiden ini tidak menimbulkan korban jiwa.
Usai api padam, Polsek Seltim melakukan pendataan lanjutan bersama pihak pengelola guest house untuk memastikan area terdampak dan kerusakan yang ditimbulkan. Polisi juga melakukan pemantauan pascakebakaran untuk mengantisipasi sisa bara yang berpotensi memicu kebakaran ulang.
Kapolsek Cirebon Selatan Timur mengatakan respons cepat ini merupakan bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat.
“Kami langsung bergerak dan berkoordinasi dengan damkar. Penanganan cepat ini yang membuat api berhasil dicegah agar tidak meluas,” tegasnya.
Insiden kebakaran ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan terhadap instalasi listrik, terutama di area yang jarang tersentuh aktivitas harian.
Editor : Rebecca
Artikel Terkait
