Tradisi Memayu Buyut Trusmi, Ritual yang Menjadi Ajang Silaturahmi

Denis Anugrah/Mg5
Tradisi Memayu Buyut Trusmi menjadi ragam kegiatan tradisi yang ada di kota Cirebon. Foto: Ist

Ritual Memayu

Ritual Adat Memayu Buyut Trusmi Cirebon merupakan sebuah rangkaian acara budaya dalam rangka mengganti setiap atap bangunan makam Ki Buyut Trusmi dan kegiatan ini juga menjadi cara warga setempat menyambut datangnya musim hujan.

Pelaksanaan ini dirayakan setiap tahunnya. Ritual Memayu Buyut Trusmi Cirebon biasa dilaksanakan pada hari Minggu. Panitia Penyelenggara biasanya membutuhkan informasi terlebih dahulu mengenai tepatnya musim hujan.

Pemasangan atap atau yang biasa dibilang welit pada makam Buyut Trusmi rencananya dilakukan pada keesokan harinya, pada hari Senin dan dimulai pukul 06.00 WIB. Warga sekitar juga akan bergotong royong memasang setiap atap tersebut.

Ritual Memayu dibuka dengan acara pacuan kuda. Saat arak-arakan diselingi dengan berbagai kebudayaan masyarakat sekitar yang berupa tari-tarian, hasil kerajinan batik, makanan khas Cirebon hingga patung-patung yang berukuran besar.

"Acara ini juga sebagai persiapan menjelang musim hujan, agar tidak ada atap yang bocor saat musim hujan berlangsung dan sebagai tanda harapan kita agar musim hujan segera tiba," tutupnya

Nah, itu dia Tradisi Memayu Buyut Trusmi yang menjadi Ritual kebudayaan yang masih lestari hingga saat ini, ada yang sudah pernah ikut perayaannya?
 

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network