8 Fakta Unik Kota Cirebon, Salah Satunya Punya Tarian Mistis 

Wafa Amatullah/Mg6
8 fakta unik Kota Cirebon, salah satunya punya tarian mistis. Foto: Ist 

CIREBON, iNewsCirebon.id - Fakta unik kota Cirebon, salah satu kota yang berada di Jawa Barat. Cirebon memiliki sejumlah destinasi wisata dan kuliner yang menarik untuk kamu coba. Selain itu, kota dengan julukan kota udang ini juga memiliki beberapa fakta unik yang harus kamu tahu sebelum berkunjung kesini. Yuk simak penjelasannya. 

Fakta Unik Kota Cirebon

Arti Nama Cirebon

Fakta unik kota Cirebon yang pertama adalah makna dari nama Cirebon itu sendiri. Menurut etimologi Cirebon berasal dari dua kata 'Ci' dan 'Rebon'. Dalam bahasa Sunda, ci atau cai berarti air, sedangkan rebon berarti udang. Warga Cirebon banyak yang bermata pencaharian sebagai nelayan udang, sehingga kita Cirebon dijuluki sebagai kota udang. 

Namun, ada juga yang menyebut Cirebon berasal dari kata 'Caruban' yang berarti campuran atau bersatu padu. Hal ini karena masyarakat Cirebon terdiri dari berbagai macam suku, seperti dari Jawa, Melayu, Sunda, China, dan Arab.

Tempat Penyebaran Islam

Selain dijuluki kota udang, Cirebon juga dijuluki sebagai kota para wali karena tempat penyebaran Islam yang dibawa oleh salah seorang Walisongo bernama Fatahillah atau Syekh Syarif Hidayatullah atau lebih dikenal sebagai Sunan Gunung Jati. 

Bukti penyebaran Islam yang dilakukan oleh Sunan Gunung Jati di Cirebon selain terlihat dari sisi keagamaannya yang bersifat rohaniah, juga dapat dilihat pada perkembangan bangunan fisiknya, seperti masjid dan keraton yang berada di Kasepuhan.

Terdapat Makam Sunan Gunung Jati

Cirebon menjadi populer salah satunya karena terdapat makam Sunan Gunung Jati yang banyak dikunjungi peziarah dari berbagai wilayah. Makam Sunan Gunung Jati berlokasi di Desa Astana,Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. 

Kompleks pemakaman Sunan Gunung Jati memiliki sembilan pintu, yaitu pintu Gapura, pintu Krepyak, pintu Pasujudan, pintu Ratnakomala, pintu Jinem, pintu Rararoga, pintu Kaca, pintu Bacem, dan pintu Teratai. Lokasi makam Sunan Gunung Jati sendiri berada di pintu kesembilan, pintu Teratai.

Terkenal dengan Tiga Keraton

Terdapat tiga Keraton yang terkenal dan banyak dikunjungi wisatawan ketika singgah di Cirebon, yaitu Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, dan Keraton Kacirebonan.

Keraton Kasepuhan disebut sebagai pusat pemerintahan pada zaman dahulu yang kemudian dipecah menjadi beberapa bagian. Keraton Kanoman identik dengan warna putih di setiap bangunannya. Sedangkan, arsitektur Keraton Kacirebonan tidak jauh berbeda dengan Keraton Kanoman.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network