10 Mobil Termahal di Dunia Dihancurkan Demi Sebuah Film, Harganya Bikin Tercengang

Muhammad Fadli Ramadhan
10 Mobil Mewah Dihancurkan Demi Pembuatan Film, Harganya Wow Sampai Milyaran. Foto : Istimewa

JAKARTA,iNewsCirebon.id - Demi membuat sebuah film terbaik banyak biaya yang harus dikeluarkan. Salah satunya dengan menghancurkan mobil mahal yang selama ini menjadi incaran para kolektor.

Adegan kejar-kejaran mobil dalam film seringkali membutuhkan kendaraan yang berharga untuk dikorbankan demi kesenangan penonton. Memang banyak yang dilakukan dengan menggunakan CGI, tetapi ada mobil dengan harga sangat tinggi yang benar-benar dihancurkan.

Dikutip dari Carscoops, Rabu (26/10/2022), salah satu mobil termahal incaran para kolektor yang dihancurkan dalam sebuah film adalah Porsche 917K untuk film Le Mans pada 1971.

David Piper yang menjadi aktor saat itu mengendarai Porsche 917K terlibat kecelakaan yang tidak ada dalam naskah. Kecelakaan itu terjadi karena ban meledak saat kecepatan tinggi, hingga mobil menabrak dinding pembatas dan hancur.

Meski mengalami kerusakan serius, mobil balap ikonik itu dibangun kembali. Pada 2017, Porsche 917K dengan bentuk standar dijual seharga 14 juta dolar AS (Rp218,3 miliar) dan nilainya jauh lebih tinggi hari ini.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network