JAKARTA, iNews.id - Lima mobil termalah di dunia tahun 2022, nomer satu harga Rp400 miliar. mobil termalah di dunia ini dirancang khusus oleh pembuatnya, bahkan dalam pembuatanya sendiri membutuhkan waktu yang cukup lama.
Selain memakan waktu, deretan mobil mewah ini juga diproduksi tidak terlalu banyak hanya jumlahnya beberapa saja.
berikut 5 mobil termahal di dunia, yang dikutip dari berbagai sumber, Senin (8/8/2022)
Rolls-Royce Boat Tail merupakan salah satu mobil istimewa yang dibuat melalui layanan Coachbuilt. Layanan itu diberikan atas permintaan konsumen untuk membuat mobil yang jauh berbeda dengan Rolls-Royce yang sudah ada. Termasuk Rolls-Royce edisi khusus.
Rolls-Royce Boat Tail sendiri terinspirasi dari kapal pesiar. Rolls-Royce ingin membuat mobil itu sama istimewanya seperti sebuah yacht yang dimiliki para crazy rich dunia.
Bugatti La Voiture Noire mencetak tajuk sebagai mobil baru termahal di dunia. Terjual seharga US$ 18,7 juta atau setara lebih dari Rp 266 miliar, hypercar ini hanya dibuat satu unit saja di seluruh dunia.
Selain karena hanya dibuat eksklusif satu unit saja, banyak cerita dibalik mobil ini yang membuatnya begitu spesial. Mulai dari inspirasi pembuatannya, siapa pemiliknya hingga keunikan-keunikan lain yang dimilikinya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait