KOTA CIREBON, iNews.id - Munculnya organisasi Persatuan Dokter Seluruh Indonesia (PDSI) mendapatkan tanggapan dari Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Cirebon.
Ketua IDI Kota Cirebon Muhammad Edial Sanif mengatakan, itu merupakan hak dari masing-masing orang.
"Adanya PDSI sah-sah saja, orang yang membentuk organisasi apapun juga tidak dilarang," katanya, Rabu (10/5/2022).
Edial melanjutkan, organisasi profesi dokter di Indonesia yang diakui hanya cuma IDI saja.
"IDI bukan organisasi baru, IDI juga selalu mengawasi dokter yang bernaung di organisasi IDI," katanya.
Dirinya menuturkan, anggota PDSI berdiri sendiri, akan tetapi dirinya menyerahkan kepada PDSI apakah masih menjadi bagian dari IDI atau tidak.
"Jika mereka keluar dari IDI juga tidak apa-apa, kita tidak pernah memaksa mereka menjadi anggota IDI," tuturnya.
Dirinya juga tidak mempermasalahkan adanya organisasi PDSI, itu merupakan hak masing-masing orang.
Editor : Miftahudin