get app
inews
Aa Text
Read Next : Berlaga di PON XXI Aceh, Atlet Kabupaten Cirebon Terima Uang Saku dari KONI

Kisah Pilu Rahmat, Bocah Yatim 11 Tahun Cari Uang Sendiri hingga Bawa Ayah Sakit Pakai Bentor 8 Jam

Sabtu, 28 Januari 2023 | 15:35 WIB
header img
Kisah haru Rahmat Aulia, bocah 11 tahun yang memacu bentor hingga ratusan km untuk membawa sang ayah ke rumah sakit. Foto: Azmi Aulia/Facebook

Dari postingan itu juga terlihat rangkaian foto-foto Rahmat Aulia saat membawa sang ayah yang sakit.

Bocah kelas 6 SD itu tampak tertunduk lesu kelelahan, termenung di atas becak yang ia parkir di pinggir jalan Medan B-Aceh tepatnya di kawasan Peusangan Bireuen. 

Penderitaan Rahmat tak sampai situ saja, baru 4 bulan yang lalu, ia ditinggal sang ibu untuk selama-lamanya. 

Rahmat bercerita bahwa dirinya bersama sang ibu rutin membawa ayah yang sakit untuk berobat, namun kini ibundanya telah tiada meninggalkan Rahmat dan kakak perempuannya.

"4 bulan lalu ibunya sudah meninggal dunia menghadap sang Ilahi, maka sekarang ia dan kakaknya yang merawat bapaknya yang sakit sudah bertahun-tahun...," tulis postingan itu lebih lanjut.

Setelah kepergian sang ibunda, Rahmat Aulia dan kakaknya pun berbagi tugas. Di rumah, sang ayah di rawat oleh kakak Rahmat, sedangkan urusan mengantar dan membawa pulang ayah menjadi tanggungjawab bocah yatim itu.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut