get app
inews
Aa Read Next : Pantes Tajir, Ini 6 Sumber Kekayaan Nikita Mirzani

Tajir Melintir, Ini 9 Sumber Kekayaan Nikita Mirzani

Rabu, 14 September 2022 | 11:50 WIB
header img
Tajir melintir, ini Sembilan sumber kekayaan Nikita Mirzani. (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNewsCirebon.id - Tajir melintir, ini Sembilan sumber kekayaan Nikita Mirzani. Sumber kekayaan Nikita Mirzani diketahui tidak hanya berasal dari endorsement di akun Instagramnya.

Sumber kekayaan Nikita Mirzani kerap menjadi bahan perbincangan netizen. Pasalnya, artis yang kerap membuat sensasi tersebut pernah tak jarang memamerkan kekayaan yang dimilikinya melalui media sosial.

Nikita Mirzani sudah terjun di dunia hiburan sejak 2010 melalui film berjudul Lihat Boleh, Pegang Jangan. Meski kehidupannya sensasional, artis yang akrab disapa Nyai ini terkenal sebagai sosok yang kerap berbagi seperti sembako, bahkan kekayaannya disebut-sebut mencapai Rp1,3 triliun, meski langsung dibantah Ibunda dari Arkana Mawardi ini.

Lantas dari mana saja sumber kekayaan Nikita Mirzani, sosok selebriti yang ceplas-ceplos ini. Dikutip dari berbagai sumber, Rabu (14/9/2022) berikut sumber kekayaan Nikita Mirzani.

Sumber Kekayaan Nikita Mirzani:

1. Batu Bara

Nikita Mirzani menggelontorkan uang untuk investasi dibidang batu bara senilai RP10 miliar. Pemasukan dari bisnis ini cukup besar yang menjadikan salah satu sumber kekayaan dari Nikita Mirzani. Nikita Mirzani juga merupakan salah satu investor Holywings Group.

2. Manajemen Model

Nikita Mirzani juga diketahi merambah bisnis model dengan menbuka manajemen model sejak 2016 silam. bisnis ini menjadi salah satu sumber kekayaan Nikita Mirzani.

Bisnis manajemen model Nikita Mirzani memiliki nama Fungaboys yang memang dikhususkan untuk pria dan rata-rata menggandeng pria berwajah bule. Sedangkan untuk model wanita, Nikita Mirzani menaminya Girlfriend.

3. Fashion dan Kecantikan

Ening’s Clinic Jakarta, Nikita Mirzani Lip Serum, Nikita Mirzani Skincare, Nikita Slim, Nikita Denim, dan Beauty House Head to Toe adalah brand yang dimiliki Nikita Mirzani. 6 kerajaan  bisnisnya ini dijalankan sendiri sehingga tidak heran kalau Niki menjadi salah satu artis yang tajir.

4. Toko Oleh-Oleh

Nikita Mirzani juga membuka ladang bisnis dalam bidang treveling dengan membuka toko oleh-oleh di beberapa daerah. Inspirasi membuka toko oleh-oleh ini berawal dari dirinya yang hobi jalan-jalan.

Ditoko oleh-oleh yang dimiliki Nikita Mizani, beberapa produk lokal seperti pernak pernik dan makanan ringan menjadi andalan toko oleh-oleh untuk memanjakan pengunjung yang datang ke toko tersebut.


Nikita Mirzani (Foto: Okezone)
 
5. Pembawa acara dan Bintang Tamu Televisi

Nikita Mirzani sering kali tampil di televisi Indonesia, baik itu sebagai pembawa acara maupun bintang tamu. Niki pertama kali muncul di televisi melalui acara Take Me Out Indonesia. Popularitasnya yang tinggi membuat Niki menjadi salah satu artis yang mendapatkan bayaran mahal setiap kali tampil.

6. Film dan Sinetron

Nikita Mirzani juga kerap tampil di film Indonesia. Niki mengawali karier aktingnya sebagai figuran dalam film Lihat Boleh, Pegang Jangan. 

Beberapa judul film yang pernah dibintanginya adalah Comic 8 dan Nenek Gayung. Tidak hanya film, Nikita Mirzani juga tampil di sinetron seperti Jodoh Wasiat Bapak dan Malaikat Tak Bersayap.

7. YouTuber

Penghasilan terbesar dari Nikita Mirzani salah satunya dari YouTube, pasalnya  kanal YouTube Crazy Nikmir Real saat ini sudah memiliki 5,04 juta subscriber. Niki yang membuat konten seputar kehidupannya yang seru ini banyak sekali diikuti netizen. 

Konten di kanal perempuan yang disapa Nyai itu menampilkan daily life Nikita Mirzani. Dengan kepribadiannya yang ceplas-ceplos, vlog Niki selalu menarik untuk diikuti.

8. Penyanyi

Selain terjun di dunia akting dan membintangi beberapa film dan sinetron, Nikita Mirzani juga terjun ke dunia musik. Dirinya biasa mengisi acara di kelab malam sebagai penyanyi.

Niki juga merilis beberapa single seperti Mau-Maunya, Selalu Salah, Baby I Hate You dan juga kode-kodean.

9. Endorsement

Dengan jumlah followers lebih dari 7.8 juta di Instagram, maka tak heran Nikita Mirzani menajadi salah satu publik figur yang terkenal. Dengan jumlah follower yang besar ini Niki juga menerima tawaran endorse berbagai prodak dari produk kecantikan hingga fashion style. Tarif sekali endorse biasanya mencapai jutaan rupiah. 

Nah, itulah sumber kekayaan Nikita Mirzani yang berhasil kami rangkum. Semoga informasi ini dapat menambah informasi dan wawasan pembaca semua.
 

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut