JAKARTA, iNewsCirebon.id – Sebuah kisah pilu datang dari seorang wanita yang membagikan pengalaman pahitnya batal menikah.
Impian memiliki suami di awal 2026 yang terasa begitu dekat harus kandas dalam sekejap.
Pemilik akun TikTok @bungaasafa mengunggah cerita batal menikah hingga viral, disertai foto berlatar biru yang biasa digunakan sebagai kelengkapan dokumen buku nikah.
“Yess, bakal dinikahin. Kayaknya sudah fix banget awal 2026 sudah punya suami,” tulisnya.
Unggahan tersebut langsung menyita perhatian warganet. Namun takdir berkata lain.
Hubungan yang awalnya terlihat serius justru berakhir menyakitkan, meninggalkan luka mendalam hingga memengaruhi kondisi mentalnya.
Dalam unggahan lain, Bunga mengaku patah hati itu membuatnya terpuruk. Sementara sebagian orang menganggap mudah mencari pengganti, ia justru mengalami tekanan berat hingga harus dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ).
“Cowoknya banyak? Nih liat dulu, gue ditinggal satu cowok aja sampai masuk RSJ,” tulisnya sambil memperlihatkan foto-foto tangannya yang diinfus dan dirinya terbaring di rumah sakit.
Setelah melewati masa kelam itu, Bunga perlahan bangkit.
Di usia 23 tahun, ia memilih fokus pada diri sendiri dan menikmati hidup dengan bepergian ke berbagai tempat—menggunakan tabungan yang sebelumnya disiapkan untuk biaya pernikahan.
“Putus di umur 23, jalanin life after breakup, sibuk jalan ke sana ke sini pakai tabungan nikah,” tulisnya.
Unggahannya sudah ditonton lebih dari 8,1 juta kali. Banyak warganet memberikan dukungan dan membagikan kisah serupa di kolom komentar.
Wanita di balik akun @bungaasafa diketahui bernama Bunga Safa Maulida, akrab disapa Una. Saat ini ia berdomisili di Jakarta Selatan dan masih berstatus sebagai mahasiswi.
Una bercerita bahwa hubungannya dengan mantan kekasih berlangsung singkat namun langsung mengarah ke jenjang serius.
Mereka mulai berpacaran pada Juli 2025, dan hanya beberapa hari kemudian sang kekasih sudah menyampaikan niat melamar kepada orang tuanya.
Namun rencana indah itu hanya bertahan dua bulan. Pada September 2025, pertengkaran besar terjadi dan berakhir pada permintaan putus dari pihak pria. Alasan sang mantan pun membuat Una terkejut.
“Dia bilang kehilangan dirinya sejak pacaran sama saya, kayak nggak punya waktu untuk sendiri,” ujarnya.
Permintaan putus yang datang di bulan rencana pertunangan itu menghancurkan hati Una. Tak lama setelahnya, ia mengalami depresi berat hingga harus dirawat di RSJ pada bulan yang sama.
“Dan di bulan September 2025 juga saya masuk rumah sakit jiwa,” tutupnya.
Kini Una berusaha menjalani hidup dengan lebih tenang dan fokus mengejar impiannya.
Editor : Rebecca
Artikel Terkait
