Tari Topeng Cirebon: Dari Asal-usul hingga Ragamnya

Wafa Amatullah/ Mg6
Tari Topeng sudah ada sejak abad ke-10 M dan berkembang pesat antara abad ke-10 hingga ke-16 M. Foto: Ist

Makna Tari Topeng

Awalnya, Tari Topeng hanya dipentaskan di lingkungan keraton, namun seiring waktu, tarian ini juga menjadi hiburan bagi masyarakat umum.

Selain sebagai alat penyebaran agama Islam, tari topeng juga memiliki nilai filosofis dan pesan tersendiri.

Tari ini tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga membawa pesan-pesan penting, seperti tentang cinta, kepribadian, tahapan kehidupan manusia dari anak-anak hingga dewasa, serta kendali emosi.

Jenis Tari Topeng

Topeng Panji 

Menggambarkan seseorang yang suci dan baru saja lahir. Gerakan dalam topeng Panji sangat halus dan lembut, mencerminkan perpaduan antara diam dan gerakan yang hakiki.

Topeng Samba 

Menggambarkan anak-anak dalam fase kanak-kanak. Gerakan dalam topeng Samba lincah dan lucu, menirukan tingkah laku anak-anak.

Topeng Rumyang 

Menggambarkan remaja dan mengandung pesan bahwa semua manusia harus berbuat kebaikan. Gerakan dalam topeng ini membawa pesan moral.

Topeng Tumenggung 

Menggambarkan seseorang dengan sifat tegas dan budi luhur. Karakter ini mengajarkan tentang kesetiaan dan kepribadian yang baik.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network