Gaji pokok rata-rata untuk seorang insinyur DevOps adalah 97.098 dolar AS per tahun pada 2021, menurut Payscale. Sekarang setelah empat tahun berkarier, Brock menghasilkan sekitar 200.000 dolar AS per tahun sebagai insinyur teknis prapenjualan. Itu termasuk gaji pokoknya sebesar 170.000 dolar AS dan bonus 20 persen berdasarkan komisi.
Sementara perusahaannya saat ini menawarinya 150.000 dolar AS pada awalnya, namun Brock menegosiasikan hingga jumlah yang dia peroleh sekarang. Brock merasa sangat nyaman tinggal di Oklahoma dengan gaji tersebut, bahkan tanpa hibah program Tulsa Remote, sehingga dia dapat menabung.
"Saya masih muda, saya menghasilkan banyak uang, dan saya menyadari bahwa uang yang saya hasilkan sekarang lebih berharga daripada uang yang saya hasilkan nanti. Jika saya bisa hidup sangat hemat saat ini dan menyimpan uang, itu akan menghasilkan bunga, sedangkan jika saya hidup mewah sekarang dan kemudian hidup sederhana di masa depan, saya tidak akan memiliki bunga tambahan," tuturnya.
Untuk itu, Brock mencoba memaksimalkan penghasilannya untuk persiapan pensiunnya. Dia berencana pensiun dini dan memiliki cukup tabungan demi mencapai kemerdekaan finansial di usia 30-an tahun. Brock juga tidak punya utang.
Dia memperlakukan kartu kreditnya seperti kartu debit, melunasi seluruh saldo setiap bulan. Di luar tabungan dan investasi, Brock bertujuan untuk membelanjakan hanya 1.000 hingga 1.500 dolar AS untuk pengeluaran setiap bulan. Selain makan makanan yang sama berulang kali, Brock memilih hanya memakai pakaian warna ungu.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait