SIDNEY, iNewsCirebon.id - Fakta mengejutkan datang dari seorang peneliti asal Australia, ia mengungkapkan fakta mengenai bergeraknya tubuh mayat, walau sudah dikubur selama satu tahun lebih.
Riset itu dilakukannya sejak tahun 2019 dan mengungkap bahwa manusia yang mati akan bergerak kembali di dalam kubur.
Seperti dilansir dari ABC News, bergeraknya mayat tersebut dikarenakan terjadi dekomposisi selang beberapa menit setelah seseorang meninggal dunia.
Jika seseorang meninggal dunia maka metabolisme tubuh akan berhenti, jantung berhenti berdetak, sel-sel dalam tubuh mulai kekurangan oksigen.
Enzim mulai merusak membran sel dan kemudian menyebabkan kebocoran akibat sel yang pecah.
Proses ini biasanya berawal dari hati yang kaya akan enzim kemudian otak dengan kandungan air tinggi.
Pada akhirnya, semua jaringan dan organ lain mulai tak berfungsi. Sel darah yang rusak mulai keluar dari membran pembuluh darah yang pecah.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait